TRIBUNNEWS.COM JAKARTA - Peranan telekomunikasi menjadi sangat penting saat mudik. Namun, seringkali terkendala dengan persoalan daya tahan batere handphone. Apalagi di tengah kemacetan dan padatnya lalu lintas menyebabkan lamanya perjalanan.
Solusinya, para pemudik bisa membawa fasilitas pengisi daya yang akrab disebut power bank . Namun, bagi pemudik yang lupa membawa power bank tentunya akan menjadi masalah. Di saat-saat seperti inilah Cross hadir memberi solusi terhadap problem para pemudik dan pelanggan Cross. Sehingga para pemudik dan pelanggan Cross bisa mendapatkan layanan power bank gratis agar lebih nyaman dalam perjalanan tanpa adanya kendala komunikasi.
Menurut Chief Marketing Officer Cross Mobilephone Janto Djojo dengan menyediakan fasilitas power bank , pihaknya mencoba memahami kebutuhan para pemudik dan pengguna Cross “Kebetulan kami bergerak di bisiis handphone dan power bank. Jadi kedua produk tersebut memiliki sinergi antara satu dengan yang lainnya,”
Cross Mobile Phone, menggelar Posko di Rest Area Tol Cikampek KM 19, KM 39, dan KM 57. Kegiatan ini melayani para pemudik selama 24 jam dari tanggal 1 - 7 Agustus 2013 yang membutuhkan power bank Gratis untuk gadget mereka. Masing-masing Posko disediakan 50 power bank untuk melayani mereka.
Untuk mendapatkan fasilitas power bank , para pengguna diminta memberikan uang jaminan dalam jumlah tertentu, sehingga mereka bisa bebas membawa power bank sewaktu berada di rest area. Syarat ini, menurut Janto dirasa penting agar satu sama lain memilki ikatan dan tanggung jawab. “Setelah selesai menggunakan power bank dan pengguna mengembalikan unitnya ke pihak kami, maka uang jaminan tersebut akan kami kembalikan seluruhnya,” tegas Janto.