TRIBUNNEWS.COM – Satu keunggulan Moto X adalah konsumen bisa membuat dan mengkustomisasi perangkatnya secara daring dan Motorola akan mewujudkan hal tersebut di pabrik mereka di Fort Worth, Texas. Motorola sudah membuat situs khusus untuk menampung keinginan pengguna tersebut.
Di situs tersebut, calon pembeli bisa memilih hingga 16 warna yang berbeda terhadap bagian belakang perangkat mereka, bersama dengan 7 warna tambahan yang bisa digunakan untuk menonjolkan sisi perangkat dan lingkaran di sekitar kamera belakang.
Konsumen juga bisa memilih satu dari dua warna untuk bagian depan: putih atau hitam. Situs tersebut juga memungkinkan orang untuk menambahkan nama atau pesan pendek di belakang ponsel. Yang lebih menarik, pengguna bisa memesan wallpaper khusus dan wake-up messages di Moto X. Menurut Motorola, pesanan secara online ini akan tiba di tangan pengguna dalam empat hari.
Orang yang memesan secara online dapat memilih model 16GB, yang juga dijual di operator seharga US$200 dengan kontrak dua tahun, atau menambah US$50 untuk mendapatkan versi 32GB.
Namun, sayang sekali, pemesanan secara online hanya berlaku untuk pelanggan AT&T di AS.
Meski disebut sebagai flagship, jeroan Moto X sebenarnya sama dengan lini produk Droid. Ia menggunakan sejumlah chip yang oleh Motorola disebut X8 processing system. Chipset tersebut, termasuk produk Qualcomm Snapdragon S4 Pro SoC yang sudah dimodifikasi.
Salah satu prosesor dalam Moto X disebut "contextual computing processor," yang mengerjakan semua fungsi sensor dalam perangkat. Chip lainnya disebut "natural language processor," yang menawarkan teknologi pengenalan suara.
Dengan teknologi ini, Moto X bisa dikendalikan dengan suara, misanya untuk melakukan panggilan telepon, mengaktifkan turn-by-turn navigation, atau melakukan pencarian di Google hanya dengan mengatakan, "OK Google Now," dan menyebutkan tugas apa saja yang pengguna ingin Moto X lakukan.
Pengguna juga tak perlu menyentuh apa pun untuk mendapatkan fitur ini. Oleh karena itulah, Moto X dijuluki ponsel yang selalu mendengarkan.
Menurut Rick Osterloh, senior vice president for product management with Motorola, chipset di Moto X dirancang untuk memungkinkan perangkat menggunakan hardware dengan pintar tanpa memakan banyak daya baterai. Sebagai informasi, Moto X menggunakan baterai berkapasitas 2.200mHA.
Selain itu, Moto X dilengkapi sensor khusus di kamera, yang bisa menangkap hingga 75 persen lebih banyak cahaya untuk mendapatkan hasil gambar yang lebih baik di keadaan cuaca cerah atau gelap.