TRIBUNNEWS.COM – Pasar wearable device akan diramaikan dengan kehadiran "pemain baru", yakni Hewlett Packard (HP). Perusahaan yang sudah malang melintang selama puluhan tahun di industri komputer ini bakal segera meluncurkan sebuah model smartwatch mewah.
Tech Hive melaporkan HP bekerja sama dengan dengan desainer asal AS, Michael Bastian, dan situs disainer Gilt dalam mengembangkan jam tangan pintar miliknya. Smartwatch HP disebutkan bakal kompatibel dengan perangkat Android maupun iOS.
Artinya, pemilik smartphone dari kedua platform tersebut bisa menghubungkan ponselnya dengan smartwatch HP, tak seperti jam tangan pintar berbasis Android Wear yang hanya kompatibel dengan OS Android versi tertentu.
Mengenai spesifikasinya sendiri, belum banyak yang diketahui mengenai perangkat ini, kecuali bahwa fisiknya bakal berbentuk bulat seperti Moto 360 dari Motorola.
Dikabarkan pula bahwa desain smartwatch mewah HP menyerupai dashboard mobil mewah, dengan casing stainless steel 44mm, chronograph yang dilengkapi lampu, dan sabuk yang bisa diganti-ganti.
Jam tangan pintar besutan HP ini rencananya akan dirilis pada musim gugur, atau sekitar kuartal ketiga 2014 mendatang.