TRIBUNNEWS.COM.JAKARTA –Jalin kerjasama dengan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk tahun 2015 targetkan dapat mengoperasi 1000 mata katarak yang ada di Indonesia.
Operasi katarak ke 40.000 mata dilakukan atas kerjasama Sido Muncul, Berlico Farma, Persatuan Dokter Spesialis Mata Indonesia (Perdami) dan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta, Kamis (20/11/2014) dihadiri Menteri Kesehatan yang sekaligus Ketua Perdami Prof Dr dr Nila F Moeloek Sp M(K), Karumkit RSPAD Gatot Subroto Brigjen TNI dr Ponco Agus Prasojo, Sp,B.KBD, PP Perdami, Direktur Utama PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk Irwan Hidayat dan Chairani Kalla.
Kegiatan CSR operasi katarak gratis yang dilakukan Sido Muncul dengan Perdami telah dilakukan sejak tahun 2011 dan telah dilaksanakan di 27 Provinsi, 200 kota /kabupaten di 215 Rumah Sakit di Indonesia.
Pelaksanaan operasi katarak ke 40.000 mendapatkan penghargaan dari Perdami, penghagaan ini langsung diserahkan oleh Menkes RI Nila F Moeloek kepada Direktur Utama PT Sido Muncul Tbk, Irwan Hidayat.