TRIBUNNEWS.COM - Pedangdut pelantun lagu Jatuh Bangun, Kristina Iswandari (43) memberikan beberapa tips kesehatan kepada para penggemarnya.
Kristina yang berusia kepala empat mengaku kadang sering mengalami kondisi badan tidak fit kala tampil di atas panggung. Maklum kondisi tubuhnya tidak se-enerjik dahulu, Oleh sebab itu, pedangdut kelahiran 8 Mei 1976 ini seringkali berolahraga, mengkonsumsi buah serta berkonsultasi kepada dokter.
"Untuk menjaga kesehatan selain mengkonsumsi buah dan berolahraga saya juga konsultasi dengan dokter. Saya konsultasi dengan Dokter gizi untuk tahu porsi makan saya, olahraga apa yang harus saya lakukan. Hal ini saya lakukan untuk menjaga kesehatan tubuh saya." ungkap Kristina.
Kristina menjaga betul kesehatan, sebab menurutnya untuk apa memiliki bentuk fisik cantik namun tidak sehat.
"Buat apa cantik tapi kalau gak sehat. Kalau sehat enak bisa berbuat apa saja" ungkap Kristina.
Kristina membagikan beberapa tips untuk tampil fit diusia kepala empat. Sesuai dengan slogan Lebih baik mencegah daripada mengobati, Kristina tampaknya sangat peduli dengan kesehatan tubuhnya dan orang disekelilingnya.
Baca: Mengatasi Bibir Kering Pecah-pecah dengan Gula Merah? Begini Pendapat Dokter
Pertama menurut Kristina adalah konsumsi buah dan makanan yang sesuai. Sebab hal ini sangat penting untuk membantu kelancaran metabolisme di dalam tubuh.
Kristina menambahkan buah yang direkomendasikan adalah buah sehat seperti apel atau buah yang mengandung banyak vitamin.
"Konsumsi buah seperti apel, atau buah yang mengandung banyak vitamin. Itu sangat diperlukan untuk kita bisa tampil fit di usia sekarang" ungkap Kristina.
Setelah itu menurut pedangdut ini, penting juga menyarankan untuk menjaga pola makan. Sebab apabila salah pola makan berimbas kepada tubuh yang akan overweight. Apalagi di usia kepala empat, beberapa organ tubuh biasanya akan lambat untuk mencerna makanan oleh sebab itu Kristina juga menekankan untuk selalu menjaga pola makan.
"Penting juga, setelah konsumsi buah. Menjaga pola makan. Sebab apabila salah menjaga pola makan nanti berimbas kepada tubuh menjadi gembrot" ucap Kristina.
Setalah makan buah dan menjaga pola makan, mantan suami dari Al Amin Nur Nasution ini juga menyarankan untuk berolahraga. Kristina sendiri berolahraga setiap dua Minggu sekali untuk menjaga kondisi tubuhnya.
Pedangdut Kristina kebetulan menekuni dua olahraga untuk menjaga kesehatan tubuhnya. Ia mengaku selain olahraga jogging juga menggeluti olahraga yoga.
"Saya setiap dua Minggu sekali pasti menyempatkan berolahraga, kalau tidak jogging saya juga mencoba olahraga yoga. Hal ini penting untuk menjaga agar kondisi tubuh selalu fit" ungkap Kristina.
Kristina sendiri kadang apabila mengamalkan semua hal ini merasa seringkali tampil fit diatas panggung. Bahkan sampai lupa bahwa pentas telah usai.
Untuk itu, Kristina mendorong semua orang untuk peduli terhadap kesehatan tubuh masing-masing. Sebab tidak ada arti apabila memiliki segalanya tapi tidak dianugerahi kesehatan.