News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Saat Terkena Demam Berdarah Jangan Hanya Fokus Minum Jus Jambu

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kebun Buah Jambu Biji Marina, di Jalan Batu Aji, Batam.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Jus jambu identik dengan minuman yang dikonsumsi oleh seseorang yang menderita penyakit demam berdarah.

Direktur Pengendalian Penyakit Tular Vektor dan Zoonosis Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi menuturkan tidak masalah jika mengonsumsi jus jambu.

Namun jangan hanya fokus mengonsumsi jus jambu tapi konsumsi juga sumber nutrisi lainnya.

"Minum jus jambu boleh, tapi jangan minumnya jus jambu terus konsumsi minuman yang lainnya juga," ungkap Siti Nadia saat ditemui di Kementerian Kesehatan, Jakarta Selatan, Rabu (11/3/2020).

Yang terpenting saat terkena demam berdarah adalah mengembalikan imun tubuh yang bisa didapatkan dari sayuran dan buah-buahan.

Gambar ilustrasi-Demam Berdarah di Tangerang jadi 87 Kasus, Lakukan Pencegahan Lingkungan hingga Kimiawi Berikut Ini. (Tribunnews)

Kemudian ditambah juga dengan minum air putih yang banyak untuk mengganti cairan yang hilang karena demam dan muntah yang bisa terjadi pada penderita demam berdarah.

Selain air putih dan jus buah, minuman lainnya seperti minuman yang mengandung elektrolit juga direkomendasikan.

Terakhir Siti Nadia menuturkan selain minuman dan makanan bergizi jangan lupa juga untuk rutin mengonsumsi obat-obatan dari dokter.

"Tapi perlu diingat pengobatan medik tetap dilaksanakan, jangan pas tahu demam berdarah cuma minum jus jambu gak mau ke rumah sakit nanti lewat (meninggal)," pungkas Siti Nadia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!

Berita Populer

Berita Terkini