TRIBUNNEWS.COM - Air rebusan ketumbar mungkin masih jarang kita dengar khasiatnya.
Pasalnya, ketumbar selama ini lebih dikenal sebagai bumbu dapur untuk melengkapi masakan.
Rempah ini hampir selalu digunakan dalam berbagai masakan khas Indonesia.
Tapi, apakah Anda tahu kalau ketumbar juga bisa dijadikan sebagai ramuan herbal?
Jangan kaget, ternyata ketumbar memiliki segudang kandungan di dalamnya.
Biji ketumbar kaya akan antioksidan, serat, Vitamin C, Vitamin B, potassium, mangan, magnesium, kalsium, zat besi dan zinc.
Lantas, Anda bisa memanfaatkan kandungan yang baik itu dengan membuat air rendaman ketumbar atau teh ketumbar.
Tak perlu ragu, emak-emak ini sudah membuktikan sendiri khasiat teh ketumbar.
Lewat kanal YouTube pribadinya 'eka purwati' (24/1/2020), Eka menjelaskan pengalamannya minum air rendaman ketumbar.
Eka mencoba minum air rendaman ketumbar usai merasakan sakit saat buang air kecil atau anyang-anyangan.