TRIBUNNEWS.COM - Encephalomalacia atau disebut juga pelunakan otak adalah pelunakan pada lokasi tertentu di jaringan otak akibat peradangan atau perdarahan.
Encephalomalacia dapat terjadi pada materi putih otak yang disebut leukoencephalomalacia atau materi abu-abu otak yang disebut polioencephalomalacia.
Encephalomalacia dapat terjadi pada siapa saja dan pada semua usia mulai dari janin dalam kandungan sampai lansia, tapi biasanya encephalomalacia yang terjadi pada janin atau bayi lebih berat dibanding anak-anak atau orang dewasa.
Gejala dari encephalomalacia beragam, tergantung bagian otak yang mengalami pelunakan dan fungsinya menghilang.