News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Manfaat Kesehatan Jamur Shitake: Melawan Infeksi hingga Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Manfaat Kesehatan Jamur Shitake: Melawan Infeksi hingga Meningkatkan Kekebalan Tubuh

TRIBUNNEWS.COM - Simak manfaat kesehatan dari jamur shitake, bisa untuk melawan infeksi hingga meningkatkan kekebalan tubuh.

Dikutip dari Boldsky.com, jamur shitake memiliki kandungan vitamin, mineral dan senyawa bioaktif yang memberikan berbagai manfaat kesehatan bagi tubuh.

Jamur shitake (Lentinula Edodes) merupakan jamur populer yang dapat dimakan berasal dari Asia Timur, berwarna coklat tua dengan tutup yang tumbuh antara 5 sampai 10 cm.

Jamur shitake tumbuh di permukaan batang kayu yang melapuk dari pohon Castanopsis cuspidata, Castanea crenata (kastanye).

Batang dari tubuh buah sering melengkung, karena jamur shitake tumbuh ke atas dari permukaan batang kayu yang diberdirikan.

Baca juga: Manfaat Kesehatan Jamur Tiram: Mengurangi Kadar Kolesterol hingga Memperkuat Sistem Kekebalan Tubuh

Baca juga: Sejarah Matsutake, Jamur Termahal di Jepang yang Bisa Capai Harga Rp 29,6 Juta Per Kilogram

Berikut ini manfaat kesehatan jamur shitake, dirangkum Tribunnews.com dari Boldsky:

1. Meningkatkan kekebalan tubuh

Sebuah studi tahun 2015 yang diterbitkan dalam Journal of American College of Nutrition menunjukkan bahwa mengonsumsi jamur shitake setiap hari dapat membantu meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.

Hal ini bisa saja terjadi karena adanya polisakarida dalam jamur shitake.

2. Meningkatkan kesehatan jantung

Adanya beberapa senyawa dalam jamur shitake seperti sterol, beta glukan dan eritadenine telah terbukti membantu mengurangi kolesterol, yang dapat menurunkan risiko penyakit jantung.

3. Dapat melawan infeksi

Jamur shitake mengandung beberapa senyawa yang menunjukkan efek antibakteri, antivirus dan anti-jamur, yang dapat melawan bakteri, infeksi virus atau jamur.

Sebuah penelitian menunjukkan efek antimikroba ekstrak jamur shitake pada radang gusi atau penyakit gusi yang disebabkan oleh infeksi bakteri.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini