News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mitos atau Fakta Kopi Bisa Atasi Kejang? Begini Penjelasan Dokter

Penulis: Aisyah Nursyamsi
Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi anak sakit.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aisyah Nursyamsi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Sebagian orang tua percaya, bahwa memberikan 1–2 sendok teh kopi dapat membantu mengatasi kejang anak pada anak

Namun benarkah demikian? Dokter spesialis anak subspesialis neurologi dr. Arie Sulistyowati, M.Sc., Sp. A, Subsp dari RS Pondok Indah pun beri penjelasan. 

Menurutnya kepercayaan kopi bisa mencegah atau mengatasi kejang adalah mitos. 

"Jadi sebetulnya sering (terjadi) kesalahan pada saat penanganan sih. Termasuk ini ada yang bilang kasih kopi bisa mencegah kejang. Itu juga nggak betul sih sebetulnya," ungkapnya pada media interview virtual, Kamis (25/7/2024). 

Justru saat anak kejang, orang tua dianjurkan untuk tidak memasukkan apa pun ke dalam mulut anak. 

Memasukkan sesuatu saat anak kejang atau setelahnya dapat berisiko menimbulkan masalah. 

"Kalau anaknya belum bisa bangun, jangan memasukkan apapun ke mulut bahaya aspirasi. Kalau aspirasi malah resiko pernapasannya terganggu," jelasnya. 

Aspirasi adalah terjadi ketika sesuatu yang di bulan masuk ke kerongkongan, melainkan  memasuki saluran napas (trakea atau tenggorokan) atau paru-paru. 

Akibatnya anak malah jadi membiru dan bisa mengalami gangguan pernapasan.

Yang ada, anak malah mengalami komplikasi lanjutan.

"Makanya obat yang dikasih saat kejang melalui pantat. Walaupun sebetulnya sediaan obat minumnya ada, tapi kita nggak ngasih lewat mulut. Tapi kita ngasihnya lewat pantat ketika kejang," tutupnya. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini