News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

551 Petani di Bolsel Akan Diikutkan Asuransi Pertanian

Editor: Content Writer
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

USIR HAMA BURUNG - Petani membuat benang untuk mengusir hama burung yang memakan padinya Kamis (13/8/2020). Cara tradisional tersebut untuk mengurangi serangan hama burung pipit yang setiap menjelang panen mengancam produksi padi petani di kawasan sana. SERAMBI/HENDRI

“Yang terverifikasi sekira 551 petani padi di Kecamatan Bolaang Uki, Helumo, Pinolosian, Pinolosian Tengah dan Pinolosian Timur,” ujar Marwan.

Marwan menjelaskan, program AUTP Padi memberikan jaminan kepada petani apabila terjadi kegagalan dengan mengalihkan risiko dengan memberikan ganti rugi. Dengan begitu, usaha petani di Bolsel dapat terjamin.

Bukan itu saja, AUTP juga dapat melindungi kerugian nilai ekonomi usaha tani padi akibat terjadi gagal panen. Baik karena faktor bencana alam, maupun serangan organisme pengganggu tanaman (OPT).

“Diharapkan petani memiliki modal kerja untuk penanaman berikutnya. Program ini sangat bermanfaat untuk petani,” jelasnya.

Dia meyakini, program AUTP dapat menunjang peningkatan sektor pertanian di Bolsel. Selain itu, juga memberikan ketenangan bagi petani tanpa takut mengalami gagal panen.

“Dengan adanya bantuan seperti ini, petani harus lebih semangat lagi supaya hasil panen bisa terus meningkat. Tentunya akan berdampak pada pertumbuham ekonomi yang semakin baik di kalangan petani dan daerah,” tandas Marwan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini