News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Inspirasi Bisnis Sewa Perlengkapan Bayi ala Wanita Surabaya

Penulis: Agung Budi Santoso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bunda Rina (kanan atas) dan sejumlah jenis perlengkapan bayi yang dia sewakan lewat website www.sewaperlengkapanbayisurabaya.com

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Cukup banyak orang bilang, biaya perawatan bayi itu jauh lebih mahal dibanding biaya hidup orang dewasa. Susu bayi saja harganya jauh lebih mahal dibanding susu formula untuk orang dewasa.

Baju-baju bayi dan anak-anak pun kerap kali lebih mahal dibanding untuk yang usia remaja ke atas.

Nah,  demikian halnya dengan harga perlengkapan bayi seperti box bayi, kereta dorong bayi (stroller), tempat duduk khusus bayi ketika di mobil alias car seat, alat bantu balita latihan berjalan alias baby walker, high chair dan sederet perlengkapan bayi lainnya.

Dilemanya, ketika orangtua membelikan semua perlengkapan bayi tersebut, usia pakainya tidak terlalu lama. Kadung keluar banyak rupiah, ternyata usia pemakaiannya tak lebih dari dua tahun. Masalah lainnya, mau ditaruh di mana barang-barang perlengkapan bayi itu ketika sudah tak terpakai?

Jadi solusinya apa agar bisa memanfaatkan perlengkapan bayi tanpa merongrong kantong dan bingung menyimpan setelah tak terpakai?

"Solusinya ya sewa perlengkapan bayi! Itu jauh lebih ekonomis. Biaya sewanya murah meriah, begitu tak terpakai, ya tinggal balikin ke persewaan," kata Rinastuti Trapsila Putri, seorang ibu rumahtangga yang telah merintis usaha persewaan perlengkapan bayi di kediamannya di Perum Wage Asri, Surabaya.

Ya, dilema para ibu muda itu rupanya menginspirasi Bunda Rina, panggilan akrabnya, membuka usaha persewaan perlengkapan bayi.

Bunda Rina melayani para penyewa di Surabaya dan sekitarnya. Lewat label "Bunda Ananda Baby Tools Rental", Bunda Rina menyewakan berbagai perlengkapan bayi seperti baby walker, bouncer, box bayi, box bayi oval, buggy walker, carseat, high chair dan stroller.

"Tinggal telepon, barang diantar, kalau masa persewaan habis tinggal memperpanjang lewat telepon juga. Kalau sudah tak menyewa, kami juga yang ambil barangnya. Gampang kan?" tutur Bunda Rina kepada Tribunnews.com.

Untuk memasarkan jasa persewaan, ibu dua anak ini memanfaatkan internet. Ia membuka website www.sewaperlengkapanbayisurabaya.com

Lewat situs tersebut, semua foto display barang perlengkapan bayi dipajang berikut nomor kontak untuk menyewa. Saat ditanya kiat suksesnya, Bunda Rina mengaku mengalir saja, tidak ada kiat khusus.

"Yang pasti harus ramah dan supel pada pelanggan," tuturnya. Ada kalanya para penyewa mengontak dirinya bukan hanya urusan menyewa perlengkapan.

"Ya kadang menyewa sekalian curhat masalah pribadi. Saya berusaha jadi pendengar yang baik. Syukur-syukur bisa memberi jalan keluar," tuturnya. Bisnis persewaan berbasis kekeluargaan inilah yang membuat usahanya berjalan lancar.

Karena penyewa merasakan hubungan kekeluargaan, tak sekadar sewa-menyewa. Kehangatan itulah yang kemudian jadi cerita mulut ke mulut yang ujung-ujungnya jadi promosi gratis usahanya. Sayang, Bunda Rina enggan bicara soal keuntungan dari bisnis ini per bulannya.

"Ya lumayanlah, buat bantu-bantu suami, mengepulkan asap dapur," jawabnya, diplomatis.

Kontak Bunda Rina:

Bunda Ananda Baby Tools Rental

www.sewaperlengkapanbayisurabaya.com

HP      : 0878 5350 4664,

Flexy  : (031) 712 54 664,

PinBB : 2A52C94E

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini