News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Dua Tahun Anne Avantie Menyiapkan Peragaan Busana Impiannya

Penulis: Daniel Ngantung
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anne Avantie

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Daniel Ngantung

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seperempat abad sudah Anne Avantie berkarya sebagai desainer kebaya kontemporer. Untuk merayakan kariernya itu, Anne menggelar peragaan busana akbar bertajuk "25 Tahun Merenda Kasih" di Jakarta Convention Center, Rabu (3/9/2014) malam ini.

"Ini seperti mimpi karena waktu kecil saya tidak berani bermimpi mengingat keterbatasan saya waktu dulu dan menjadi desainer pun sebetulnya bukan impian saya," kata perempuan yang belajar merancang secara otodidak itu saat jumpa pers jelang peragaan.

Diungkapkan Anne,  persiapannya sendiri memamakan waktu hingga dua tahun.

"Kenapa begitu lama? Karena saya tidak bisa menggambar. Jadi saya bekerja mengikuti alur nafas. Nah ritme ini akan menyulitkan orang yg tidak sepikiran dengan saya," ujar desainer yang menimba ilmu formal hanya sampai bangku SMP itu.

Sebanyak 125 set kebaya ia tampilkan malam ini. Selain kebaya, Anne juga menampilkan sejumlah busana pria. Garis desainnya bermacam, mulai dari bergaya klasik hingga modern. Ada pula dengan sentuhan oriental.

"Ada kebaya dari polkadot yang saya harapkan bisa menjadi tren tahun depan," ungkapnya.

Seperti peragaan sebelumnya, busana tersebut akan diperagakan oleh sejumlah selebritas papan atas Tanah Air. Mereka antara lain Rima Melati, Atiqah Hasiholan, Widyawati, Dewi Motik, Titiek Puspa dan Bunga Citra Lestari.

Langkah mereka akan diiringi alunan musik dari Erwin Gutawa dan orkestranya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini