News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mantan Personil AKB48 Ramaikan Japan Anime Festival

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tomomi Itano

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Festival budaya pop Jepang Anime Festival Asia Indonesia (AFAID16) mengumumkan daftar para pengisi acara yang meliputi film anime, film hingga selebriti cosplay.

AFAID16 yang memasuki tahun ke-5 ini diselenggarakan pada 16 - 18 September 2016 di Jakarta International Expo Kemayoran.

AFAID16 dalam siaran pers mengumumkan acara yang disiapkan untuk para pecinta budaya pop Jepang, seperti kompetisi cosplay, penayangan film layar lebar, film solo konser vokaloid dan merasakan pengalaman kafe maid & butler ala Akihabara.

AFAID menghadirkan bintang tamu seperti grup 10JINACTOR dan Tomomi Itano eks AKB48.

Di Konser I Love Anisong, pengunjung bisa menonton penampilan Alisa Takigawa dan motsu X KAYA, pengganti Eir Aoi yang terpaksa absen karena sakit.

Konser ini dimeriahkan juga oleh Aimer, ELISA< livetune+, Maaya Uchida, Lia, nano dan bless4.

Pengunjung AFAID16 dapat menyaksikan penayangan film anime “High School Fleet”, “Kuromukuro”, “Qualidea Code” dan “Kabeneri of the Iron Fortress”. Sebagian orang-orang yang terlibat langsung, seperti pengisi suara film anime, juga hadir di festival ini.

Tujuh Selebriti Cosplayer dari Mancanegara akan bertemu langsung dengan para penggemarnya di Anime Festival Asia Indonesia, mereka adalah Julia dari Taiwan, Kaname Reika dari Jepang, Siu Tao dari Hong Kong , Ying Tze dari Malaysia, Baozi dan Hana dari China.

Tiket dijual mulai dari Rp 100.000 hingga Rp 1.250.000. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini