Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Desainer kenamaan Indonesia Rudy Chandra, menegaskan wajah cantik bukan syarat mutlak seseorang menjadi model.
"Banyak model yang enggak cantik banget, tapi kok bisa ya pakai baju. Jadi unik," ujar Rudy, saat ditemui di Main Atrium Plaza Semanggi, Jakarta Selatan, Kamis (9/11/2017).
Yang jelas, lanjut dia, ukuran tubuh yang sempurna sangat penting tatkala memeragakan busana para desainer.
"Badan perfect itu yang harus, karena dengan ukuran seperti itu, yang membuat kita para desainer mudah membuat baju, enggak perlu fitting lagi," jelas Rudy.
Itulah yang menjadi salah satu ukuran penilaiannya sebagai juri ajang pencarian model berbakat bertajuk "Plangi Model Hunt 2018'.
"Model itu enggak harus mukanya terlalu cantik, tapi muka yang unik juga. Itu yang membuat desain kita jadi hidup," tegasnya.
Sekadar informasi, tahapan pencarian model itu dihelat mulai 11-26 November mendatang.(*)