TRIBUNNEWS.COM - Sebagian wanita memutuskan untuk mencukur kumis tipis pada wajahnya karena dianggap mengganggu penampilan, termasuk wanita 26 tahun bernama Chantelle Murphy ini.
Seperti yang Tribunnews lansir dari Mirror (27/7), ibu dua anak ini memutuskan untuk menghilangkan kumisnya dengan krim perontok bulu instan yang populer di pasaran.
Namun bukannya bersih, bagian atas mulutnya justru kemerahan karena iritasi.
BACA: Sarwendah Terkenal Rajin Kerjakan Pekerjaan Rumah, Lalu Apa Tugas ART-nya? Ruben Beri Penjelasan
Chantelle Murphy baru pertama kali mencoba krim perontok bulu tersebut.
Berpikir bahwa krim itu aman, Murphy kemudian mengoleskannya pada bagian kumis pada Minggu pagi dan menunggu sesaat.
Namun, Murphy merasa ada efek panas pada kulitnya sehingga ia langsung membersihkannya.
Setelah dibersihkan, Murphy terkejut melihat sisa krim yang membentuk seperti kumis merah di atas mulutnya.
Melihat wajahnya yang seperti itu, Murphy justru melihat sisi kocak dalam dirinya sehingga ia tak menutupi bekas iritasi itu dengan makeup.
Ia justru berselfie dan mengunggahnya ke media sosial.
Wanita asal Bridgend, South Wales ini mengungkapkan:
"Ini terjadi padaku.
Aku memang belum pernah menggunakan krim perontok bulu apapun sebelumnya.
Tapi aku ingin mencoba.
Setelah 2-3 menit, rasanya sedikit panas.
Aku pikir itu normal-normal saja.
Tapi 30 menit kemudian aku tidak tahan lagi dan akhirnya menghapusnya.
Saat dihapus, ada bekas kemerahan dan makin parah dan parah lagi.
Aku punya pekerjaan dan aku tidak ingin berpenampilan seperti itu di kantor.
Tapi aku tidak terlalu panik atau kecewa, justru lucu.
Aku hanya berpikir bagaimana aku pergi ke kantor besok."
Beruntung, Murphy bisa dengan mudah menutup bekas iritasinya itu dengan makeup saat pergi ke kantor keesokan harinya.
Ia kemudian menyatakan tak akan lagi menggunakan krim perontok bulu untuk bagian wajah.
Sementara itu, representatif dari Nair Moisturising Hair Removal Cream, krim yang dipakai Murphy mengungkapkan bahwa ada baiknya melakukan pengujian produk sebelum menggunakannya, serta hentikan pemakaian jika terjadi iritasi.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)