(TribunTravel.com/Tiara Shelavie)
TRIBUNTRAVEL.COMĀ - Menurut Grant Harrold, 'The Royal Butler', aksesori satu ini tak boleh dikenakan Meghan Markle dan Kate Middleton di siang hari, kecuali pada acara yang sangat-sangat spesial.
Sebagai anggota keluarga kerajaan Inggris, ada banyak peraturan yang harus dipatuhi Meghan Markle, termasuk soal busana.
Dari tidak boleh mamakai cat kuku warna gelap hingga kewajiban menutup bahu, mantan artis 37 tahun ini juga harus membiasakan larangan-larangan lain sebagai duchess.
Berbicara soal perhiasan, seperti yang diberitakan The Sun, koleksi Meghan dirumorkan mencapai 1 juta pound sterling (Rp 19,3 M).
Menurut Grant Harrold, ada satu aksesori yang hanya boleh dikenakan setelah jam 6 malam, dan peraturan ini berlaku untuk semua anggota kerajaan.
Grant Harrold mengklaim tiara berlian hanya digunakan untuk acara malam, dan biasanya hanya dipakai bagi wanita yang sudah menikah saja.
Peraturan ini mendapat pengecualian untuk acara khusus, seperti pernikahan dimana mempelai wanita boleh mengenakan tiara.