TRIBUNNEWS.COM - Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Susi Pudjiastuti, memuji hasil bidikan fotografer ternama Darwis Triadi.
Ia pun mengunggah sejumlah potret dirinya yang merupakan hasil karya Darwis.
Susi menyebut Darwis dengan julukan 'fotografer handal'.
Menteri yang kerap tampil nyentrik ini pun menyebut hasil jepretan Darwis membuatnya terlihat cantik di foto.
Pada foto yang diunggah, Susi tampak mengenakan busana kebaya.
Pemotretan tersebut ternyata dilakukan untuk memperingati Hari Kartini.
Begini pujian yang dituliskan Susi untuk Darwis, Selasa (16/4/2019):
"Fotographer handal @darwis_triadi memang luarbiasa hasil jepretannya,
saya yang jelekpun jadi terlihat cantik di foto.
Terimakasih pak Darwis untuk kesempatan menjadi foto model bapak."