Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Ada tiga produk kosmetik andalan Zaskia Sungkar yang kerap dipakai walau sedang tidak tampil full makeup.
Tiga makeup item tersebut adalah, lipstik, maskara untuk mempertegas bulu mata dan juga blush on.
“Sehari gak makeup pakai lipstik dan maskara kadang-kadang sama pakai blus on,” ujar Zaskia Sungkar saat ditemui beberapa waktu lalu di Jakarta Pusat.
Zaskia juga menceritakan tiga makeup tersebut paling sering digunakan karena ia tidak bisa mengggunakan produk makeup lainnya.
Baca: Andi Soraya Bongkar Kisah Hidup dan Penderitaan Steve Emmanuel, Sakit Sampai Kenal Narkoba
Misalnya saja saat mengaplikasikan riasan alis dan eyeliner hasilnya tidak pernah sama antara kanan dan kiri.
“Iya gak bisa makeup, aku harus belajar deh. Aku gak bisa pakai kalau pakai mencong-mencong pakai bulu mata dipakaikan semua ini dipakaikan,” ungkap Zaskia Sungkar.
Baca: Pengakuan Irwansyah, Dekati Zaskia Sungkar di Saat Sang Calon Istri Masih Memiliki Pacar
Karena tidak lihai menggunakan makeup tersebut, saat harus tampil dengan makeup full kakak dari Shireen Sungkar ini selalu menggunakan jasa makeup artis atau MUA.
“Pernah nyoba makeup sendiri waktu acara live. Asisten aku bilang kok mencong-mencong. Semenjak saat itu gak pernah mau makeup sendiri. Makanya selalu pakai makeup artist,” pungkas Zaskia Sungkar.