Setiap hari Jumat, umat Muslim disunnahkan untuk membaca surat Al Kahfi. Mengapa? Berikut keutamaannya.
TRIBUNNEWS.COM - Hari Jumat merupakan hari yang sangat mulia bagi umat Muslim.
Hal tersebut dikarenakan hari Jumat merupakan hari dimana di dalamnya terdapat banyak kesunnahan.
Salah satunya sunnah di hari Jumat yaitu membaca surat Al Kahfi.
Dikutip dari Islami.co, Dalam hadis riwayat Hakim, orang yang membaca surat Al Kahfi wajahnya akan bercahaya.
Rasulullah berkata:
إن من قرأ سورة الكهف يوم الجمعة أضاء له من النور ما بين الجمعتين
Artinya: "Orang yang baca surat al-Kahfi pada hari Jum’at maka akan cahaya akan terpancar kepadanya di antara dua Jum’at".
Dengan itu, salah satu keutamaan orang membaca surat Al Kahfi selain mendapatkan pahala baca Al Quran, Allah akan menyinarinya dengan cahaya.
Perbedaan pendapat terjadi di antara para ulama mengenai makna cahaya dalam hadis ini.
Beberapa ada yang mengatakan cahaya di sini maksudnya dia terhalang untuk melakukan maksiat dan kejahatan.
Ada pula yang berpendapat bahwa di akhirat kelak seluruh tubuhnya akan bercahaya.
Selain itu, membaca surat Al Kahfi juga akan terlindungi dari fitnah Dajjal.
Memasuki akhir zaman, keimanan umat islam akan diuji dengan datangnya Dajjal.
Dikutip dari Islami.co, fitnah Dajjal merupakan fitnah yang paling besar di antara segala fitnah.
Bagaimana tidak, Dajjal mempunyai kemampuan luar biasa untuk menyesatkan umat islam.
Dajjal sanggup menghidupkan kembali orang yang telah meninggal dunia, menyembuhkan yang buta, dan menumbuhkan tanaman.
Selain itu, Dajjal juga dapat meminta langit untuk menurunkan hujan.
Dajjal dapat membawa surga yang hakikatnya adalah neraka, begitu juga sebaliknya.
Dengan kemampuan yang dimilikinya, Dajjal mengaku bahwa dirinya adalah Tuhan yang justru menyesatkan seluruh umat.
Berikut keutamaan membaca surat Al Kahfi di hari Jumat, dikutip Tribunnews dari Bersama Dakwah:
1. Dipancarkan Cahaya di Hari Kiamat
Keutamaan membaca surat Al Kahfi yang pertama, orang yang membacanya akan dipancarkan cahaya di hari kiamat.
Seorang muslim yang membaca surat Al Kahfi pada malam Jumat atau hari Jumat, Allah akan memancarkan cahaya baginya kelak di hari kiamat.
Sebagaimana sabda Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam:
مَنْ َقَرَأَ سُوْرَةَ الْكَهْفِ لَيْلَةَ الْجُمْعَةِ أَضَاءَ لَهُ مِنَ النُّوْرِ فِيْمَا بَيْنَهُ وَبَيْنَ الْبَيْتِ الْعَتِيْقِ
Artinya: "Barangsiapa membaca surat Al Kahfi pada malam Jum’at, maka akan dipancarkan cahaya untuknya antara dirinya hingga baitul Atiq." (HR. Al Hakim, Al Baihaqi dan Ad Darimi; shahih).
مَنْ قَرَأَ سُورَةَ الْكَهْفِ كَمَا أُنْزِلَتْ ، كَانَتْ لَهُ نُوْرًا يَوْمَ الْقِيَامَةِ
Artinya: "Barangsiapa membaca surat Al Kahfi sebagaimana ia diturunkan, maka ia akan menjadi cahaya baginya pada hari kiamat." (HR. Hakim dan ia menshahihkannya).
2. Mendapat Petunjuk dan Bimbingan Allah
Selain mendapatkan cahaya di hari kiamat, umat Muslim juga mendapatkan cahaya di dunia.
Dengan membaca surat Al Kahfi, umat Muslim akan mendapatkan petunjuk dan bimbingan dari Allah Subhanahu wa Ta’ala.
Dengan keutamaan surat Al Kahfi ini, teranglah langkah hidup bagi orang yang membaca Surat Al Kahfi di malam Jumat.
Sebab Allah Subhanahu wa Ta’ala memberinya cahaya hingga Jumat berikutnya.
إِنَّ مَنْ َقَرَأَ سُوْرَةَ الْكَهْفِ يَوْمَ الْجُمْعَةِ أَضَاءَ لَهُ مِنَ النُّوْرِ مَا بَيْنَ الْجُمُعَتَيْنِ
Artinya: "Sesungguhnya barangsiapa membaca surat Al Kahfi di hari Jum’at, maka akan dipancarkan cahaya baginya antara dua Jumat." (HR. Hakim dan ia menshahihkannya).
3. Diampuni Dosanya Antara Dua Jumat
Kemudian keutamaan membaca surat Al Kahfi di hari Jumat, ialah akan mendapatkan ampunan antara dua Jumat.
مَنْ قَرَأَ سُوْرَةَ الْكَهْفِ فِي يَوْمِ الْجُمْعَةِ سَطَعَ لَهُ نُوْرٌ مِنْ تَحْتِ قَدَمِهِ إِلَى عَنَانِ السَّمَاءَ يُضِيْءُ لَهُ يَوْمَ الْقِيَامَةِ وَغُفِرَ لَهُ مَا بَيْنَ الْجُمْعَتَيْنِ
Artinya: "Siapa yang membaca surat Al-Kahfi pada hari Jum’at, maka akan memancar cahaya dari bawah kakinya sampai ke langit, akan meneranginya kelak pada hari kiamat, dan diampuni dosanya antara dua jumat." (Hadits riwayat Ibnu Umar dalam at-Targhib wa al-Tarhib).
4. Diselamatkan dari Fitnah Dajjal
Ada pula keutamaan membaca surat Al Kahfi yang menakjubkan, yaitu diselamatkan dari fitnah Dajjal.
Siapa yang hafal sepuluh ayat pertamanya, maka ia akan diselamatkan Allah dari fitnah Dajjah.
مَنْ حَفِظَ عَشْرَ آيَاتٍ مِنْ أَوَّلِ سُورَةِ الْكَهْفِ عُصِمَ مِنَ الدَّجَّالِ
Artinya: "Barangsiapa hafal sepuluh ayat dari permulaan surat al-Kahfi, maka ia dilindungi dari Dajjal." (HR. Muslim)
مَنْ قَرَأَ عَشْرَ آيَاتٍ مِنَ الْكَهْفِ لَمْ يَخَفِ الدَّجَّالَ
Artinya: "Barangsiapa membaca sepuluh ayat dari permulaan surat al-Kahfi, maka ia dilindungi dari Dajjal." (HR. Darimi)
Dajjal merupakan makhluk fitnahnya paling besar.
Fitnah Dajjal sangat dikhawatirkan Rasulullah menimpa umatnya.
Menghafal sepuluh ayat pertama dari surat Al Kahfi merupakan salah satu kunci keselamatan dari fitnah Dajjal.
5. Sakinah
Pernah ada suatu cerita dari Al Barra', pernah ada seorang laki-laki yang membaca surat Al Kahfi di dalam rumahnya.
Sedangkan di halamannya terdapat hewan kendaraannya.
Hewan kendaraan tersebut larat dan membuat laki-laki itu keluar rumah.
Dilihatnya ada kabut atau awan yang menutupinya.
Ketika hal itu diceritakan kepada Rasulullah, beliau shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:
اقْرَأْ فُلاَنُ ، فَإِنَّهَا السَّكِينَةُ نَزَلَتْ لِلْقُرْآنِ ، أَوْ تَنَزَّلَتْ لِلْقُرْآنِ
Artinya: "Bacalah terus hai Fulan. Sesungguhnya awan itu adalah ketenangan yang turun saat engkau membaca Al Qur’an atau turun kepada Al Quran." (HR. Bukhari dan Muslim)
Penjelasan lengkap dapat dilihat di sini: keutamaan membaca surat Al Kahfi di hari Jumat, keutamaan membaca surat Al Kahfi di hari Jumat
(Tribunnews.com/Whiesa)