TRIBUNNEWS.COM - Dengan munculnya "hama" yang tidak diinginkan di rumah, kehidupan menjadi tak nyaman.
Mereka menghancurkan furnitur dan pakaian, merusak makanan, dan menakuti anak-anak dan hewan.
Terkadang mereka muncul di tempat yang tak terduga.
Setiap jenis hama membutuhkan metode pembuangan individual.
• 10 Cara Membuat Rumah jadi Wangi dan Segar, Bikin Makin Betah
Sulit untuk mengingat semuanya, tetapi ketika tamu tak diundang muncul di rumah, kalian harus bertindak cepat.
Melansir dari Bright Side, berikut cara-cara sederhana dan efektif untuk mengatasi serangga dan hewan yang tak diinginkan di rumah.
1. Tikus
Tikus jauh lebih besar dari serangga, dan mereka tidak dapat memanjat melalui celah kecil ke apartemen.
Karena itu, jika ada tikus di bawah tempat tidur, maka harus terlebih dahulu mencari tahu bagaimana si tikus bisa masuk dan menutup pintu masuk itu.