TRIBUNNEWS.COM - Simak resep membuat jajanan tradisional klepon, lengkap beserta tips agar klepon tidak pecah saat direbus.
Klepon merupakan kue beras tradisional asal Indonesia, berwarna hijau yang diisi dengan gula aren cair dan dilapisi kelapa parut.
Adonan klepon dibuat dari tepung beras ketan, dan terkadang dicampur dengan tapioka.
Dilansir wikipedia, warnanya yang hijau, dikarenakan adonan beras ketan dibumbui dan diwarnai dengan pasta yang terbuat dari daun pandan atau tanaman dracaena (daun suji).
Rasanya yang kenyal ditambah lelehan gula merah yang manis di dalamnya menjadi sensasi tersendiri.
Kegagalan yang sering kali ditemui saat membuatnya adalah klepon pecah saat direbus.
Baca: 5 Jajanan Tradisional Thailand Lezat dan Unik, Ada Khanom Buang yang Mirip Leker di Indonesia
Baca: Cara Membuat Garlic Bread Korea, Jajanan yang Lagi Viral, Tanpa Diuleni dan Oven
Tips Membuat Klepon Tidak Pecah saat Direbus
1. Tambahkan Air Kapur Sirih
Air kapur sirih akan menjadi cairan ajaib bagi adonan klepon.
Selain membuat tekstur klepon menjadi kenyal dan kesat, air kapur sirih juga bisa membuat adonan tidak mudah pecah saat direbus.
Namun, jangan sampai terlalu banyak karena dapat membuat klepon menjadi pahit.
Sebelumnya, kita bisa merendam air kapur sirih selama semalaman agar airnya menjadi bening.
2. Jangan Isi Gula Merah Terlalu Banyak
Isian gula merah yang melimpah saat digigit memang sangat menggoda, namun jangan langsung mengisinya terlalu banyak.
Sesuaikan gula merah dengan bentuk klepon yang akan dibuat.
Selain dihancurkan, gula merah juga bisa dipotong seukuran batu kecil agar memudahkan membentuk bulatan pada klepon.
Selain itu juga mencegah gula merah langsung cair sebelum sempat direbus.
3. Pembentukkan Klepon
Bulatkan klepon saat air baru mendidih dan langsung direbus.
Sebaliknya, jangan membulatkan klepon saat air baru saja dimasak.
Hal tersebut akan membuat gula merah mencair sebelum sempat direbus.
Namun jika membuat dalam jumlah yang banyak, jangan lupa membuat jarak antara klepon agar tidak menempel satu sama lain dan merusak tekstur klepon.
Lapisi nampan dengan tepung ketan agar tidak menempel pada alasnya.
Baca: Dari Gemblong hingga Rujak Beubeuk, Ini Jajanan Tradisional Bogor yang Harus Dicoba
Baca: 4 Jajanan Tradisional yang Wajib Dicoba saat Liburan Akhir Pekan di Bogor
Berikut resep membuat klepon, dikutip dari sajiansedap.id, Selasa (21/7/2020):
Bahan Kulit:
- 200 gram tepung ketan putih
- 25 gram tepung sagu
- 1 sendok teh air kapur sirih
- 175 ml santan hangat, dari 1/4 butir kelapa
- 25 ml air suji, dari 10 lbr daun suji dan 1 lbr daun pandan
- 80 gram gula merah, sisir halus untuk isi
Bahan Taburan:
- 150 gram kelapa parut kasar
- 2 lembar daun pandan
- 1/4 sendok teh garam
Cara Membuat Klepon:
1. Membuat taburan, aduk rata bahan taburan, lalu kukus di atas api sedang selama 20 menit sampai matang. Kemudian sisihkan.
2. Selanjutnya membuat kulit, campur tepung ketan, tepung sagu, dan air kapur sirih.
3. Masukkan air hangat sedikit-sedikit sambil diaduk sampai kalis.
4. Tambahkan santan dan air daun suji, aduk hingga rata.
5. Ambil sedikit adonan, pipihkan, beri isi, dan bentuk bulat.
6. Didihkan air, lalu masukkan bola-bola dan rebus sampai matang (terapung).
7. Jika sudah matang, angkat lalu gulingkan di atas bahan taburan dan Klepon siap disajikan.
(Tribunnews.com/Latifah) (Sajiansedap.grid.id/Dwi/Robert)