TRIBUNNEWS.COM - Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mencerahkan ketiak yang gelap.
Untuk mencerahkan ketiak yang gelap, Anda tak perlu mengeluarkan biaya mahal.
Cobalah dengan bahan rumahan yang mudah ditemukan ini.
Melansir laman timesofindia, berikut bahan-bahan untuk memutihkan ketiak hitam secara alami.
Mentimun
Mentimun memiliki khasiat mendinginkan, selain menurunkan suhu tubuh juga mengandung zat pemutih alami untuk mencerahkan ketiak hitam.
Caranya parut mentimun atau haluskan, lalu saring jusnya.
Kemudian celupkan bola kapas ke dalam jus mentimun.
Oleskan jus mentimun pada ketiak setiap hari agar lebih efektif.
Tak hanya mencerahkan ketiak namun juga menghilangkan bau tak sedap pada ketiak.