News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Duh Ketombean, Sudah Coba Pakai Buah Lemon? Bisa Kurangi Minyak, Rambut Pun Lebih Berkilau

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi: Ketombe.(Net)

Laporan Wartawan Tribunnews, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Potensi penggunaan lemon ternyata lebih dari sekadar penguat rasa pada makanan, karena buah jeruk berwarna kuning ini merupakan sumber vitamin C yang baik dan dapat meningkatkan sistem kekebalan serta mengurangi peradangan pada tubuh anda.

Lemon juga memiliki sifat untuk memutihkan, itulah sebabnya buah ini sering ditemukan sebagai komponen dalam produk pembersih dan perawatan kulit.

Namun bagaimana untuk rambut anda ?

Dikutip dari laman Healthline, Selasa (2/3/2021), manfaat lemon akan sangat dirasakan pada rambut jika dioleskan dalam bentuk cair.

Jus lemon dapat digunakan untuk mencerahkan rambut secara alami, membuat rambut anda lebih berkilau.

Selain itu juga dapat mengurangi minyak dan ketombe.

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Ketombe yang Mengganggu Secara Alami

Baca juga: Cara Menghaluskan Wajah Pakai Bahan Alami, Ada Lemon hingga Pepaya, Simak Langkahnya

Jika anda berpikir untuk menggunakan lemon pada rambut anda, anda harus mengetahui cara kerjanya, serta potensi kekurangan dan efek sampingnya.

Pencerah rambut

Jika anda mencari secara online terkait bahan yang mengandung pencerah rambut alami, anda mungkin akan menemukan artikel anekdot tentang efek lemon pada rambut anda.

Menurut artikel ini, asam sitrat dalam jus lemon merupakan pemutih alami atau zat pengoksidasi.

Ini memutihkan rambut secara kimiawi, karena mengurangi pigmen warna rambut anda atau melanin.

Saat terkena sinar matahari, asam sitrat mempercepat proses pemutihan.

Ilustrasi air lemon. (Claudia Crespo on Unsplash)

Efek pencerahan dari jus lemon cenderung bekerja paling optimal untuk warna rambut yang lebih terang, seperti blonde dan light brown.

Sedangkan warna dark brown dan hitam yang lebih gelap, kemungkinan akan merasakan beberapa efeknya, namun tidak akan terlalu terlihat.

Untuk mencerahkan rambut anda dengan jus lemon, cobalah salah satu dari tiga metode berikut :

Cairkan jus lemon segar dalam air dan bilas rambut anda menggunakan cairan itu.

Campurkan beberapa tetes minyak esensial lemon dalam segelas air lalu oleskan ke rambut anda.

Hancurkan tablet vitamin C dan tambahkan ke sampo yang anda gunakan untuk mendapatkan efek pencerahan yang lebih kuat secara bertahap.

Apapun metode yang anda gunakan, anda akan melihat hasil maksimalnya setelah rambut anda yang baru disiram cairan lemon itu terkena sinar matahari.

Rambut lebih berkilau

Apa pun warna rambut anda, jus lemon dapat membuatnya tampak lebih berkilau, terutama setelah anda berada di bawah sinar matahari.

Untuk hasil terbaik, tambahkan 2 sendok makan cuka sari apel pads jus lemon pilihan anda.

Sebarkan secara merata ke seluruh rambut dan diamkan selama beberapa menit, sebelum mengaplikasikan kondisioner dan membilasnya.

Selamat mencoba.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini