News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Perlukah Perawatan Khusus untuk Hilangkan Keriput? Ini Trik Paula Verhoeven

Penulis: Anita K Wardhani
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Paula Verhoeven, model dan aktrisberbagi trik memilih klinik kecantikan yang terpercaya dan berintegritas.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Anita K Wardhani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menua itu pasti, karena umur tak bisa dipungkiri dengan munculnya keriput tanda penuaan.

Penuaan dan keriput diakibatkan oleh dua kondisi yakni otot dan kulit wajah yang kendur seiring pertambahan usia. 

"Perlu dipahami dua hal yang menyebabkan keriput adalah otot dan kulit wajah kendur," kata dr. Nouren, medical doctor dari Beauty District.

Lantas apakah otot dan kulit yang kendur ini bisa dikencangkan kembali?

Jawabnya bisa dengan kemudahan teknologi, kini tak sedikit klinik perawatan kecantikan merawatnya.

Sayang, tdiak semua klinik menawarkan teknologi yang tepat.

“Kebanyakan teknologi estetika fokus di pengencangan kulit saja namun otot yang kendur tidak dapat menyangga kulit tersebut dengan kuat," jelasnya.

Karena itu disarankan agar mencari yang bisa mengencangkan wajah secara menyeluruh.

"Emface sekarang hadir sebagai game-changer gebrakan teknologi tercanggih dan satu-satunya alat yang dapat menargetkan lapisan kulit atas dan otot-otot wajah tertentu untuk memastikan wajah kencang secara menyeluruh,” ujar dr. Nouren.

Baca juga: Alasan Harus Gunakan Tabir Surya Meski di dalam Ruangan, Cegah Penuaan Dini hingga Kanker Kulit

Paula Verhoeven, model dan aktris yang didapuk menjadi Brand Ambassador Beauty Clinic berbagi trik memilih klinik kecantikan yang terpercaya dan berintegritas.

Ini  karena ada banyak sekali klinik yang masih menjual treatment produk dan mesin berbahaya yang tidak bersertifikasi. 

“Yang ditakutkan adalah bukannya langsing dan tambah muda, malah dapat menjadi berbahaya dan merusak,” kata Paula saat sesi talkshow.

Paula pun memberikan tips untuk memilih klinik yang tepat, yaitu dengan membudayakan kebiasaan ‘research sebelum treatment’.

Ia mengajak pelanggan untuk menjadi ‘Smart Clients’ yang banyak membaca, meneliti, dan mereview sebelum memilih treatment. 

“Carilah dokter yang tepat dan berpengalaman karna resiko akan jauh lebih berkurang.

Dan jangan tertipu oleh clinic dengan iming-iming harga murah.

Bahkan masih banyak yang menggunakan mesin dan produk palsu tetapi meng-claim bahwa itu adalah asli.

Nah, Beauty District Clinic baru saja melaunching produk terbarunya, Emface di Grand Ballroom Raffles Hotel, Jakarta.

Alat kecantikan ini merupakan gebrakan baru di dunia estetika yang sedang sangat viral di Amerika dan Singapura, karena dapat memberikan hasil wajah yang kencang tanpa jarum, operasi, bahkan tanpa ada rasa sakit.

Alat Emface sudah FDA approved, artinya sudah memenuhi legalitas di dunia internasional. Secara khusus perawatan non invasif Emface akan memberikan hasil yang maksimal dan no downtime. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini