News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta

Menaker Ida Fauziah dan Hasbiallah Ilyas Disiapkan PKB untuk Maju di Pilkada DKI Jakarta

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Whiesa Daniswara
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziah dan Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas, dua sosok yang akan disodorkan PKB untuk maju dalam kontestasi Pilkada DKI Jakarta mendatang.

TRIBUNNEWS.COM - Sekjen PKB, Hasanudin Wahid mengungkap ada dua nama yang akan disodorkan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk ikut serta dalam kontestasi Pilkada DKI Jakarta 2024 mendatang.

Dua nama itu yakni ada Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziah dan Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas.

Ida Fauziah dan Hasbiallah Ilyas ini merupakan caleg PKB dari dapil Jakarta yang berhasil lolos ke DPR RI di Pemilu 2024 ini.

"Kalau PKB untuk DKI banyak stok, ada anggota DPR RI terpilih Jaksel Bu Ida Fauziah, ada ketua DPW PKB yang juga terpilih jadi anggota DPR RI di Jaktim Pak Hasbiallah Ilyas, ada nama-nama besar lainnya."

"Setidaknya minimal dua itu lah yang akan mewarnai DKI Jakarta dari PKB," kata Hasanudin dilansir WartakotaLive.com, Sabtu (16/3/2024).

Lebih lanjut, Hasanudin pun menanggapi soal persaingan dengan rekan sesama anggota Koalisi Perubahan, yakni NasDem dan PKS di Pilkada DKI nanti.

Hasanudin menegaskan PKB akan siap bersaing dengan PKS dan NasDem untuk memperebutkan posisi Gubernur DKI Jakarta.

PKB juga mempersilahkan untuk PKS dan NasDem mengajukan nama kader mereka masing-masing untuk maju di Pilkada DKI.

"Ya kalau tidak kita cari lagi nama yang lebih hebat gitulah, siapa tau sekjen NasDem malah yang mau jadi calon gubernur, orang NTT calon gubernur Jakarta."

"Atau mungkin habib yang mau jadi calon gubernur kita persilakan," terang Hasanudin.

Sementara itu, Sekjen Partai NasDem Hermawi Taslim mengklaim koalisi perubahan akan berlanjut sampai di tingkat Pilkada Serentak yang digelar akhir tahun 2024 ini.

Baca juga: 3 Sekjen Koalisi Perubahan Kumpul di Markas NasDem, Sepakat Lanjutkan Koalisi ke Pilkada DKI 2024

Hermawi menyebut jajaran pengurus NasDem, PKS dan PKB di tiap wilayah akan terus berkomunikasi intens demi bisa melanjutkan Koalisi Perubahan di ajang Pilkada.

Hal senada disampaikan Sekjen PKS, Habib Aboe Bakar Al Habsyi dan Sekjen PKB Hasanuddin Wahid.

"Kerja besar pertama ditampilkan di DKI, dan kerja besar lain kita tunggu lagi. Masih ratusan Pilkada yang akan kita hadapi," kata Habib Aboe.

Diketahui NasDem sendiri sudah mencuatkan sejumlah nama untuk maju di Pilkada DKI 2024.

Nama yang paling ramai digadang-gadang untuk maju Pilkada DKI dari NasDem ini adalah Ahmad Sahroni.

Selain menjabat sebagai Bendahara Umum NasDem, Ahmad Sahroni ini juga merupakan Wakil Ketua Komisi III DPR RI.

“Jadi memang wacana hari ini yang paling kuat itu bang Ahmad Sahroni untuk maju di Pilgub DKI,” ucap Sekretaris DPD NasDem DKI Wibi Andrino saat dikonfirmasi, Kamis (14/3/2024).

Baca juga: NasDem akan Usung Calon dari Internal untuk Maju Pilkada DKI, Ahmad Sahroni Disebut Sudah Siap

Kata Wibi, nama ‘Crazy Rich Tanjung Priok’ itu mencuat berdasarkan hasil penjaringan yang dilakukan di internal NasDem.

Selain nama Ahmad Sahroni, sejatinya ada dua nama lainnya yang muncul, yaitu Okky Asokawati dan Wibi Andrino.

Namun, NasDem DKI lebih condong ingin mendorong Ahmad Sahroni lantaran dinilai elektabilitasnya lebih tinggi dibandingkan dengan kandidat lainnya.

“Ini masih usulan internal merangkum masukan dari DPC, DPD, DPRD. Suaranya seperti itu dan nanti juga kami melihat dinamika selanjutnya,” ujarnya.

Baca juga: Jawaban NasDem soal Peluang Anies Baswedan Maju Pilgub DKI 2024

Ia pun mengatakan, NasDem memang ingin mengusung sosok-sosok di internal partai untuk maju pilkada serentak yang akan dilaksanakan di akhir tahun nanti.

“Jadi memang NasDem untuk pilkada kali ini bakal banyak mengusung calon-calon dari internal. Local wisdom, kearifan lokal,” tuturnya

Walau begitu, bukan berarti NasDem benar-benar menutup kemungkinan untuk mengusung sosok lain di luar partai.

Baca juga: DPD RI Tegas Menolak Gubernur DKI Jakarta Ditunjuk oleh Presiden

PKS soal Anies Berpeluang Maju Pilgub DKI Jakarta: Sangat Memungkinkan

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menilai sangat mungkin calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan bakal kembali diusung dalam kontestasi Pilgub DKI Jakarta.

"Sangat memungkinkan, sangat memungkinkan," kata Ketua DPW PKS DKI Jakarta, Khoirudin, dalam jumpa pers di NasDen Tower, Jakarta Pusat, Jumat (5/3/2024) malam.

Namun, Khoirudin menegaskan pihaknya masih menunggu hasil Rekapitulasi dari KPU.

"Saya bertemu Pak Anies hari Kamis kemarin, saya sudah menyampaikan langsung. Kita menunggu hasil pengumuman KPU dulu. Setelah itu baru nanti akan kita sampaikan secara resmi," kata dia.

"Tentang apakah Pak Anies maju lagi jadi Gubernur Jakarta atau tidak. Yang jelas Pak Anies adalah aset buat warga Jakarta, aset untuk umat," ujar Khoirudin.

Baca juga: Soal Kans Usung Anies Baswedan di Pilkada DKI 2024, NasDem: Mungkin Saja 

Dia juga mengatakan, siapa saja berhak maju dalam Pilgub DKI.

PKS sendiri, dikatakan Khoirudin, tidak memaksakan bahwa cagub DKI Jakarta harus dari kadernya.

"Kita berpegang pada platform cita-cita kita bernegara, siapa saja yang bisa menjalankan platform silahkan untuk jadi Gubernur Jakarta. Siapa saja, jadi kita membuka diri."

"Intinya semua masalah kemanusiaan ya ketidakadilan, kebodohan, pengangguran, masalah kesenjangan ekonomi bisa dituntaskan oleh seorang tokoh silahkan dari siapa saja dari NasDem, dari PKB, dari TNI, dari Kepolisian silahkan," pungkas Khoirudin.

Sebagian artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul PKB Sodorkan Kadernya Ida Fauziah Jadi Calon Gubernur DKI, Siap Bersaing dengan Sahroni dan Anies.

(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani/Reza Deni)(WartakotaLive.com/Budi Sam Law Malau)

Baca berita lainnya terkait Pilgub DKI Jakarta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini