News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta 2024

Pengamat: Pilgub Jakarta 2024 Pasti Jadi Sorotan Semua Pihak

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Pilkada Jakarta. Pengamat menilai Pilgub Jakarta 2024 adalah Pilkada rasa Pilpres dan tentunya mendapat perhatian khusus dari semua elit parpol.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2024 sudah mulai memanas. Beberapa parpol pun menjagokan kandidat internalnya.

Pengamat Politik Centre for Indonesia Strategic Actions (CISA) Herry Mendrofa ikut menyoroti Pilgub Jakarta 2024.

Dia menilai Pilgub Jakarta 2024 adalah Pilkada rasa Pilpres dan tentunya mendapat perhatian khusus dari semua elit parpol.

"Jakarta ini masih jadi highlightnya pilkada di Indonesia, maka dipastikan semua parpol ikut meramaikan konstelasi Pilgub Jakarta 2024 ini," ucap Herry, Rabu 27 Maret 2024.

Menurut Herry, APBD tertinggi se Indonesia membuat Jakarta masih menjadi primadona dalam konteks Pilkada.

"APBD DKI Jakarta itu tertinggi di Indonesia, siapa pun itu, parpol mana pun akan punya atensi dan effort khusus kesana. Saya rasa tidak salah ketika Pilgub Jakarta masih jadi perhatian utama publik," katanya.

Selain itu, Daftar Pemilih Tetap (DPT) Jakarta juga termasuk terbanyak di Indonesia yakni sekitar 8,2 juta pemilih.

"Sehingga faktor DPT terbanyak ini jadi pertimbangan semua pihak, Jakarta itu urutan keenam terbanyak pemilihnya artinya soal Pilpres pun cukup berpengaruh kedepannya," tutur Herry.

Belum lagi kedepannya pasca RUU DKJ disahkan Jakarta menjadi pusat dari daerah aglomerasi seperti kabupaten atau kota di Banten dan Jawa Barat.

"Ke depan bukan lagi ibukota tapi konteks kekhususannya tidak hilang karena statusnya aglomerasi bagi wilayah sekitarnya, Jakarta pastinya masih menarik minat semua pihak," ungkap Herry.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini