TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Prilla Kinanti sedianya akan dihadirkan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) dalam sidang dengan terdakwa Rasyid Rajasa, kekasihnya. Namun hingga persidangan selesai sosok wanita berambut sebahu ini tidak tampak sama sekali.
Sebelumnya JPU yang diketuai Soimah SH menyatakan akan menghadirkan Prilla dalam persidangan hari ini di Pengadilan Negeri Jakarta Timur. Namun kenyataannya hari ini tidak ada sama sekali batang hidung di gedung pengadilan yang terletak di Jalan Sumarno Jakarta Timur.
"Belum, keinginan itu untuk menerangkan dakwaan kami. Apakah keterangan saksi tidak mempengaruhi itu? Kita lihat kapasitasnya," ujar salah seorang anggota JPU Teuku menanggapi batalnya Prilla bersaksi hari ini usai persidangan di PN Jakarta Timur, Kamis (21/2/2013).
Pantauan Tribunnews.com, selama persidangan tim JPU hanya menghadirkan petugas Jasa Marga bernama Unggul Budi Raharja, tiga anggota kepolisian bernama Iswahyudi, Herry Wibiantoro, dan Suhadi, serta satu orang bernama Rangga. Seluruhnya dihadirkan untuk memberikan kejelasan kronologi pasca tabrakan BMW X5 yang dikemudikan Rasyid sesuai dakwaan.
Di bangku tempat duduk pengunjung bagian depan sisi kiri ruang sidang utama, hanya ada ibunda Rasyid dan beberapa kerabat Rasyid yang hadir. Padahal sidang yang lalu, Prilla datang dengan seorang wanita duduk di barisan yang sama.
"Apakah dibutuhkan atau tidak, kan tidak semua saksi kita panggil, baru rencana. Masih berdasarkan nomor urut," kata Teuku.
Sebelumnya diberitakan, Rasyid, putra Menko Perekonomian Hatta Rajasa menjalani sidang di PN Timur sejak minggu lalu. Ia diseret ke meja hijau setelah mobilnya menubruk mobil omprengan di tol Jagorawi. Dalam kecelakaan itu, dua orang tewas yakni Harun (57), dan M Raihan berumur 14 bulan.
Ibu Rasyid, Oktiniwati Rajasa dengan seksama mendengarkan jalannya sidang di bangku pengunjung. Istri menko Perekonomian Hatta Rajasa itu mengenakan blus dan kerudung berwarna oranye, ditemani kakak perempuan Rasyid.
Klik: