News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jokowi Jelaskan Mengapa Hentikan Proyek JLNT Kampung Melayu-Tanah Abang

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jalan Layang Non Tol Kampung Melayu-Tanah Abang melintang di kawasan Ambasador, Jakarta Selatan, Senin (22/4/2013). Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) mengakui penyelesaian proyek Jalan Layang Non Tol Kampung Melayu-Tanah Abang meleset dari target semula. Kendala anggaran dan teknis di lapangan menjadi penyebab terus molornya proyek yang menelan dana hingga ratusan miliar rupiah tersebut. Warta Kota/Angga Bhagya Nugraha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menjelaskan mengapa pihaknya menghentikan sementara proyek Jalan Layang Non Tol (JLNT) Kampung Melayu-Tanah Abang.

"Proyek ini kan multiyears 2011 sampai 2012, tetapi di akhir 2012 belum selesai. Kalau diteruskan pertanyaannya disetujui dewan tidaka? Atau boleh tidak?" kata Joko Widodo di Balai Kota, Jakarta, Selasa (23/4/2013).

Mantan Walikota Surakarta ini menjelaskan, jika proyek yang terdiri dari tiga paket itu diteruskan, maka berpotensi melanggar kaidah penganggaran yang selama ini berlaku.

"Kami ini pada proses kehati-hatian. Nanti barangnya rampung saya enggak ngerti, keliru nanti saya," kata Joko Widodo.

Atas dasar itu, pria yang akrab disapa Jokowi ini meminta rekomendasi dari Badan Pemeriksa Keuangan dan Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan terkait proyek ini.

"kami masih menunggu rekomendasi dari BPK dan BPKP," ucap Jokowi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini