News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kakorlantas dan Jokowi Siapkan Program Kampanye Keselamatan Lalu Lintas

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Situasi kemacetan yang terjadi di Jalan Jendral Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Senin (19/8/2013). Jika pada beberapa hari lalu ruas jalan ibukota tampak lenggang karena hari raya Idul Fitri, maka kini arus lalu lintas sudah tampak kembali macet. KOMPAS IMAGES/VITALIS YOGI TRISNA

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Korps Lalu Lintas, Irjen Pol Pudji Hartanto menjelaskan pertemuannya dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo hari ini membahas mengenai program kampanye keselamatan berlalu lintas.

"Kami sepakat untuk melaksanakan gerakan nasional pelopor keselamatan lalu lintas," ujar Pudji usai melakukan pertemuan yang digelar di Balai Kota, Jakarta, Senin (4/11/2013).

Menurut Pudji, langkah menerapkan gerakan nasional ini sebagai upaya menciptakan situasi keamanan dan keselamatan demi terciptanya kelancaran lalu lintas. Diharapkan, gerakan ini dapat menjadi suatu perubahan budaya tertib berlalu lintas.

"Ini semua berdasarkan Inpres nomor 4 tahun 2013. Salah satu programnya kampanye keselamatyan. Saya sudah melapor ke Kapolri untuk dilaksanakan. Mudah-mudahan bisa segera dilaksanakan," ucap Pudji.

Pudji menambahkan, rencana melaksanakan gerakan nasional keselamatan dan kelancaran lalu lintas akan dilaksanakan pada bulan ini atau awal Desember 2013.

"Saat ini kami menunggu kesiapan pelaksanaan saja," tutur Pudji.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini