TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bum. ledakan keras yang membuat Kosasih terkaget-kaget. Ledakan yang tak pernah ia dengar sebelumnya. Ia mengira, gempa bumi terjadi, ternyata ledakan keras yang terjadi di gudang amunisi Kopaska di Pondok Dayung, Tanjung Priok, Rabu (5/4/2014).
"Ledakan terjadi sekitar pukul 11.00 WIB, keras sekali. Biasanya ada ledakan karena kan memang tempat latihan, tapi tidak sekeras seperti sekarang," ujar Kosasih mengawali cerita kepada Tribunnews.com.
Getaran yang terjadi pasca ledakan juga kuat. Asap membumbung tinggi, dan kaca-kaca ada yang pecah. Kosasih yang kesehariannya bekerja di sekitar gudang amunisi tersebut, mengaku terhentak begitu mendengarnya.
Dari pantauan ambulan kemudian datang dan pergi untuk membawa para korban ke beberapa rumah sakit. Gudang amunisi milik Kopaska Angkata Laut di Pondok Dayung, Tanjung Priok adalah tempat penyimpanan amunisi serta senjata laras pendek. Hal ini dipastikan oleh Kepala Pusat Penerangan TNI Laksamana Muda Iskandar Sitompul
Dijelaskan, gudang yang dimaksud berada di pulau dekat dermaga. Tempat yang dimaksud adalah tempat Pasukan Katak melakukan latihan sehari-hari.
Sementara Bripda Rian, pihak kepolisian yang sempat ditemui Tribun dilokasi menjelaskan, ada 44 anggota Kopaska yang terluka akibat ledakan tersebut. Sementara pasukan gegana juga terlihat masuk ke dalam lokasi terjadinya ledakan.