TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang demonstran di depan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menerobos gerbang utama, Jumat (2/5/2014). Puluhan demonstran yang mengaku mahasiswa ini tadinya berunjuk rasa di depan gerbang utama Kemendikbud di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat.
Massa ini sempat menggoyang pintu gerbang utama sambil berteriak. Tapi begitu sekuriti membuka pintu pejalan kaki di sebelah gerbang utama, seorang pengunjuk rasa yang memegang pengeras suara, lekas menerobos masuk.
Sementara rekan-rekan lainnya tetap di luar gerbang. Sejumlah sekuriti cuma melongo melihat orang ini masuk. Sementara itu begitu masuk, pendemo yang memakai ikat kepala merah ini langsung berteriak-teriak.
Dia tak bisa diberhentikan dan terus berteriak-teriak. Akhirnya polisi dan sekuriti memilih membiarkan lelaki itu berteriak-teriak. Pendemo ini mulai berdemo sejak upacara hari pendidikan nasional usai pukul 09.30, Jumat (2/5/2014).