Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terjadi kemacetan lalu lintas di depan Universitas Prof. Dr. Moestopo (beragama) di jalan Hang Lekir, Jakarta Selatan pada Senin (17/11) sekitar pukul 22.00 WIB.
Berdasarkan pemantauan terjadi antrian kendaraan bermotor sepanjang 100 meter. Antrian kendaraan bermotor dimulai dari jalan Pakubuwono menuju ke arah Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Tampak antrean puluhan kendaraan baik mobil mau pun sepeda motor memanjang menuju ke SPBU 34-10206 untuk melakukan pengisian bahan bakar. Ini menyebabkan terjadinya kemacetan.
"Macet mulai dari jalan Pakubuwono. Harga BBM mau dinaikkan. Presiden saja belum terima gaji, ini harga BBM mau naik," ujar salah satu pengendara sepeda motor.
Sampai saat ini belum terlihat adanya aparat Kepolisian. Untuk mengatur lalu-lintas, petugas keamanan dari Universitas Bina Nusantara melakukan pengaturan kendaraan bermotor.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan kenaikkan harga jual Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi untuk jenis premium dan solar, di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (17/11/2014) malam.
Kenaikkan harga jual BBM untuk dua jenis ini sebesar Rp2000 per liternya. Yakni, untuk premium dari Rp6500 menjadi Rp8500 perliter. Sedangkan jenis Solar naik dari Rp5500 menjadi Rp7500 perliternya.