TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Fahrurrozi Ishaq, Gubernur DKI Jakarta versi Gerakan Masyarakat Jakarta (GMJ), mengaku siap menjalankan mandat yang telah diberikan.
Dia mengklaim rakyat di DKI Jakarta tidak suka kepada Basuki Tjahaja Purnama selaku Gubernur DKI Jakarta. Untuk itu, dia bertekad supaya menurunkan mantan Wali Kota Belitung Timur dari posisinya.
"Tekad nomor satu menurunkan Ahok. Dan meminta kepada DPRD DKI Jakarta untuk melakukan hak interpelasi," tutur Fahrurrozi Ishaq di depan gedung balai kota DKI Jakarta, Senin (1/12) siang.
Selain bertekad menurunkan Ahok, Fahrurrozi Ishaq juga mempunyai tugas untuk menjadikan ibu kota negara Indonesia ini harus menjadi kota yang religius.
"Jakarta harus benar-benar menjadi kota yang religius dan ibu kota yang diisi oleh orang yang benar untuk memperbaiki Jakarta menjadi lebih baik terutama secara moral," katanya.
Setelah menyampaikan pidato singkat ini, aksi unjuk rasa dari Gerakan Masyarakat Jakarta pada Senin ini. Peserta aksi membubarkan diri secara tertib.