TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Kesadisan begal asal Lampung masih bakal terus terjadi. Sebab sampai kini kepala komplotan begal asal Lampung masih berkeliaran. Polisi baru menangkapi anggota komplotannya saja.
Hal itu terungkap dalam rilis pengungkapan pencurian dan kekerasan di Mapolda Metro Jaya, Jumat (27/2/2015) pagi.
Saat ini, polisi baru meringkus 13 pelaku begal yang tergabung dalam beberapa komplotan Lampung. Tapi seluruh yang diringkus hanya anak buah, bukan kepala komplotannya.
"Ada 13 pelaku begal asal Lampung yang sudah kami tangkap," ujar Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Unggung Cahyono kepada wartawan.
Salah satu anggota komplotan yang tertangkap adalah Serbo (25), anggota komplotan begal asal Lampung. Serbo tergabung dalam komplotan Thohir.
Tapi dari tujuh anggota komplotan Thohir, polisi baru menangkap dua anggota termasuk Serbo. Kemudian menembak mati seorang anggota komplotan Thohir. Sedangkan kepala Komplotannya, yakni Thohir masih bebas berkeliaran.
Sebelumnya, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Heru Pranoto, mengakui betapa ganasnya komplotan Lampung. Mereka selalu melukai korbannya setiap beraksi. Bahkan saat korbannya sudah menyerah, tetap saja dilukai.
Masih berkeliaran kepala komplotannya, membuat aksi-aksi komplotan begal asal Lampung bakal terus terjadi. Masyarakat masih akan terus merasakan ganasnya komplotan begal Lampung.(ote)