News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Anak Ditelantarkan

Desy Ratnasari Dipanggil Bunda oleh Anak Korban Penelantaran

Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Desy Ratnasari

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - ‎Dukungan dan perhatian dari berbagai pihak atas kasus penelantaran lima anak oleh kedua orangtuanya di Cibubur terus mengalir.

Baik anggota kepolisian, Menteri hingga Anggota DPR RI bergantian mengunjungi Save house di Cibubur tempat kelima anak itu dirawat.

Anggota Komisi VIII DPR RI, Desy Ratnasari ‎ikut mengungkapkan kisah-kisah saat dirinya berkunjung ke sana dan bermain serta berkomunikasi dengan lima anak-anak itu.

"Saya ke sana sebagai anggota Dewan DPR RI dari fraksi PAN tahun 2014-2019, komisi 8. Termasuk kunjungan ini juga merupakan wewenang dan tugas saya sebagai ketua Pemberdayaan Perlindungan‎ Perempuan dan Anak DPP PAN," ucap Desy dalam diskusi di Mabes Polri, Senin (18/5/2015).

Dituturkan Desy, dalam kunjungan itu ia hadir pula sebagai ibu bagi kelima anak yang ditelantarkan itu.‎ Bahkan ia juga sempat berkomunikasi dan bermain dengan anak-anak itu.

"Saya hadir sebagai ibu,‎ saya ajak mereka main puzel dan mereka senang dengan kedatangan saya. Bahkan mereka bilang, boleh saya dipanggil bunda? Saya jawab, oh boleh saja," katanya.

Desy menambahkan anak-anak itu masih takut dengan surutan kameran, apabila melihat kamera maka mereka akan bersembunyi di tempat yang mereka rasa aman.

"Anak yang umur 9 tahun itu inisial D, dia main lego sama saya. Dan dia cepat marah sampai akhirnya membanting lego karena merasa kesulitan‎," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini