News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Polisi Selidiki Bahan yang Hancurkan Wajah Pasien Dokter Kecantikan Gadungan Ini

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Petugas Polres Jaksel menunjukkan tersangka beserta barang bukti saat gelar perkara di Mapolres Jaksel, Selasa (19/5/2015). Polres Jaksel berhasil menangkap pelaku dokter kecantikan ilegal berinisial JS (34) yang diamankan di salah satu mall di Jakarta Selatan. (TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Satuan Reserse Kriminal Polrestro Jakarta masih menyelidiki kandungan zat dalam bahan baku saat operasi plastik dokter kecantikan gadungan, Jenny Sowolinu (34). Pasalnya, akibat bahan baku itu beberapa pasien dari wanita bertubuh gempal ini menjadi hancur, keras dan bernanah.

Kanit Krimsus Jakarta Selatan, AKP Riki Yariandi mengungkapkan bahwa saat ini pihaknya sedang menguji laboratorium dari bahan-bahan untuk mempercantik wajah dari dokter gadungan. Seperti zat silikon dan vitamin E yang biasa disuntikan kepada para korbannya.

"Saat ini kami fokus untuk melakukan uji laboratorium terhadap bahan-bahan yang digunakan tersangka," kata Riki saat dihubungi di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (19/5/2015).

Menurutnya belum ada tersangka baru atas kasus dokter kecantikan gadungan itu. Pasalnya, dalam praktik yang dilakukan dalam sebuah toilet mal, tersangka melakukannya sendiri.

"Tidak ada tersangka baru kok. Karena dia bekerja sendiri," tuturnya.

Selain itu, kata dia, pihak Unit Kriminal Khusus Polrestro Jakarta Selatan akan mengeledah lokasi tempat pembelian bahan-bahan untuk mempercantik wajah yang digunakan dokter gadungan itu. Tempat itu berada di sebuah apotik di wilayah Jakarta Utara.

Dimana, setiap membeli bahan-bahan itu, pelaku selalu menggunakan resep dokter yang ditulisnya sendiri. "Kami juga akan menggerebek tempat membeli bahan-bahan itu," tuturnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini