News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mudik Lebaran 2015

Agen Bus Akan Diusir Jika Terbukti Mainkan Harga Tiket

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi pemudik di Terminal Pulogadung.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Kepala Terminal Pulogadung Jakarta, Simon Ginting, akan menindak tegas seluruh agen PO bus yang memainkan harga tiket pada masa operasi arus mudik lebaran tahun 2015.

"Kami akan beri teguran. Jika masih membandel, terpaksa kami harus menutup dan mengusir agen tersebut," tegasnya, Jumat (12/7/2015).

Pihak Terminal Pulogadung akan melakukan sanksi teguran terlebih dahulu kepada pihak agen PO bus yang terbukti memainkan harga dari yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

Jika tidak ada respon yang baik, maka pihak terminal akan mencopot plang agen PO bus yang bermasalah. Simon juga akan melakukan pengusiran jika pihak PO bus masih membandel.

"Kalau tidak mau ikut aturan yang kami buat, maka kami tidak akan menerima bus dari agen tersebut," tambah Simon.

Simon Ginting mengatakan bahwa masyarakat yang menggunakan bus untuk mudik agar tetap membeli karcis tiket di loket yang sudah tersedia di dalam terminal.

Dia mengakui masih adanya para petugas yang nakal.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini