News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hari Raya Idul Adha 2015

Rusunawa Jatinegara Barat tak Lakukan Pemotongan Hewan Kurban

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Gusti Sawabi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Usai melangsungkan sholat ied Hari Raya Idul Adha 2015/1436 H, tidak nampak kegiatan pemotongan hewan kurban di Rusunawa Jatinegara Barat

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Reynas Abdila

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Usai melangsungkan sholat ied Hari Raya Idul Adha 2015/1436 H, tidak nampak kegiatan pemotongan hewan kurban di Rusunawa Jatinegara Barat, Jakarta Timur.

Kordinator warga rusunawa, Bahrudin mengatakan pemotongan hewan kurban kambing dan sapi tidak diadakan sebab adanya larangan dari Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

"Kami tidak mengadakan aktivitas pemotongan hewan kurban seperti yang telah diketahui bahwa tidak diizinkan Pak Ahok," ujar Bahrudin ketika dikonfirmasi, Kamis (24/9/2015).

Namun pembagian zakat daging kurban tetap dilaksanakan yang diterima dari berbagai donatur semisal Kapolda Metro Jaya, Kapolres Jakarta Timur, Dompet Dhuafa, dan lainnya.

"Kami menerima banyak santunan serta donasi karena banyaknya jumlah warga maka kami kordinasikan menggunakan kupon untuk bukti pengambilan," imbuhnya.

Rencananya pembagian zakat akan diberikan kepada penghuni rusunawa pukul 13.00 WIB dan sebagian dilaksanakan di lokasi Kampung Pulo.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini