News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Presiden

Datang Dikawal Aparat, Pulangnya Bobotoh Khawatir Diserang Jakmania

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pendukung Persib Bandung di stadion utama Gelora Bung Karno Jakarta.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Beberapa pendukung Persib Bandung yang saat ini sudah berada di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, mengaku tetap khawatir disaat perjalanan pulang menuju Bandung.

Meskipun mereka dikawal aparat keamanan ketika perjalanan menuju Gelora Bung Karno, namun pendukung Persib (Bobotoh) tetap saja khawatir jika pulang dari menonton pertandingan sepakbola nanti malam.

BACA JUGA: Bagaimana Pengamanan Bobotoh yang Naik KRL dari Bogor?

Seorang bobotoh, Angga (19) mengatakan bahwa dirinya sudah siap jika kendaraan yang dia naiki akan dilempari batu oleh oknum The Jakmania.

"Saya siap aja. Kalau kayak begini kan sudah biasa. Awalnya disambut baik, pas pulangnya baru deh, dicegat dilempar sih sudah biasa," ujarnya kepada Tribunnews.com di SUGBK, Minggu (18/10/2015).

Angga menceritakan bahwa disaat pertandingan final ISL antara Persib vs Sriwijaya di Palembang, bus yang dia tumpangi sempat dilempar oleh pendukung Sriwijaya FC di sekitar perbatasan antara Sumatera Selatan dengan Lampung.

Kala itu, Angga mengatakan bahwa busnya dicegat dan dilempari dari samping oleh kelompok suporter yang memakai motor di kanan dan kiri bus. "Kami sepakat dengan supir bus, untuk siap mati pas waktu itu," tuturnya.

Rekan Angga, Anggi (21) dan Medi (23) juga mengucapkan hal yang sama. Mereka khawatir pengawalan pihak kepolisian tidak lagi ketat seperti diawal dan pendukung Persib tidak ada yang terluka dan selamat sampai Bandung.

"Makanya kami misah berangkatnya. Takutnya kalau bareng-barenga takut kenapa-kenapa soalnya," tandas Medi.

Meskipun begitu, dirinya tetap berharap bahwa tim Maung Bandung tetap dapat mengalahkan Sriwijaya dengan skor telak.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini