News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Relawan Merah Putih Gelar Bakti Sosial untuk Warga Bantar Gebang

Editor: Rachmat Hidayat
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rewalan Merah Putih (RMP) bekerjasama dengan Polda Metro Jaya, SidoMuncul dan Perdami (Persatuan Dokter Spesialis Mata Indonesia) menggelar kegiatan bakti sosial. Acara diadakan diKantor Kecamatan Bantar Gebang, Bekasi, Selasa (17/11/2015).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Rewalan Merah Putih (RMP) bekerjasama dengan Polda Metro Jaya, SidoMuncul dan Perdami (Persatuan Dokter Spesialis Mata Indonesia) menggelar kegiatan bakti sosial.

Kegiatan yang dimaksud berupa operasi katarak pengobatan umum, sunatan massal dan pembagian 500 paket sembako gratis kepada warga Kecamatan Bantar Gebang. Acara tersebut digelar di Kantor Kecamatan Bantar Gebang, Bekasi, Selasa (17/11/2015).

Ketua Umum Relawan Merah Putih (RMP), Maruarar Sirait menjelaskan, kondisi seperti saat ini, sesama rakyat Indonesia harus saling bahu membahu, bekerjasama, membantu serta membangun solidaritas. Solidaritas sesama warga, lanjut Maruarar yang dilandasi semangat gotong royong, merupakan salah satu kekuatan utama bangsa Indonesia sebagaimana disampaikan para pendiri bangsa, terutama Bung Karno.

"Dalam berbagi kita juga harus disertai dengan keikhlasan dan ketulusan. Dalam kondisi ini, kita butuh aksi nyata untuk menunjukkan kepedulian kepada sesama," kata Maruarar Sirait, yang juga anggota Komisi XI DPR dari Fraksi PDI Perjuangan.

Ketua Panitia Bakti Sosial RMP, Rolas B Sitinjak menambahkan, kegiatan ini sekaligus wujud kepedulian terhadap kondisi masyarakat, khususnya di wilayah Bantar Gebang.

Kepedulian dan perhatian RMP kepada masyarakat terus dilakukan kepada masyarakat secara rutin dan berkala. Ini merupakan bakti sosial yang kesekiankalinya dilakukan RMP di beberapa rempat

"Kita dekat kepada masyarakat bukan hanya saat kampanye saja. Kita selalu dekat dengan rakyat, selalu bersama dengan rakyat, dan berbagi kepada rakyat. Kita ingin hadir di tengah-tengah masyarakat, dan tentu juga selalu mendengarkan keluhan dan aspirasi meraka," kata Rolas

Kegiatan ini, katanya lagi, juga membawa misi kemanusian RMP, yaitu ingin mengurangi sedikit beban masyarakat. Dana kegiatan ini pun merupakan hasil dari gotong royong anggota RMP. Dalam kegiatan ini, dibagikan 500 bungkus sembako yang berisi beras 3 kg, minyak goreng, gula, mie instan dan susu kaleng.

Ketua Relawan Merah Putih (RMP) Kota Bekasi, Anim Imamuddin, mengatakan bakti Sosial ini Peduli merupakan agenda rutin yang merupakan wujud kepedulian terhadap kondisi masyarakat. Ini bukan kegiatan kali pertama, yang memberdayakan dan membantu masyarakat.

"Bakti sosial di daerah Bantargebang adalah wujud kepudilian terhadap masyarakat. Pasalnya selama ini warga bantar gebang dihadapkan dengan permasalahan sampah. Hadirnya kami sebagai wujud kami prihatin terhadap mereka," kata Anim.

Ia berharap, pemerintah memberikan perhatian khusus kepada warga Bantar gebang agar kehidupan mereka lebih baik. "Selama ini warga kehidupannya tergangu karena polusi sampah. Dari bau nya sampai kebersihan air," tambahnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini