Dikelilingi Cowok, Tetangga Tidak Pernah Curiga
Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail
Tribunnews.com, Jakarta - Tetangga Saipul Jamil, Ratna menuturkan tidak menyangka Saipul Jamil melakukan pencabulan terhadap sesama jenis.
Ia tidak pernah curiga jika Saipul diduga menyukai sesama jenis. Menurut Ratna, tetangganya, Saipul setiap hari memang dikelilingi pria. Selain adiknya, pekerja yang mendampingsi saipul juga pria.
"Kalau masalah sering ada pria ke rumahnya, memang di dalam ada adiknya dan pekerjanya yang laki laki, yang perempuan hanya satu, yaitu pembantu rumah tangga," katanya.
Hal senada juga diucapkan, oleh salah seorang petugas keamanan di dalam komplek perumahan Saipul, menurutnya saban hari memang saipul selalu dikelilingi pria, selain adiknya, asistennya juga selalu menemani Saipul beraktifitas.
"Kan di dalam rumahnya yang saya tahu banyak laki-laki, ada adiknya dan asistennya, jadi kalau ada pria masuk rumah ya tidak curiga dong. Lagian kalau laki-laki datang ke rumah laki-laki masa harus dicurigai," katanya.
Sementara itu Kakak Saipul jamil, Sholeh Kawi yakin adiknya tidak memiliki penyimpang orientasi seksual. Apabila Saipul memiliki penyakit tersebut seharusnya semua pekerja laki-laki di rumah Saipul menjadi korban.
"Saya berani jamin adik saya tidak melakukan apa-apa di rumah, atas dasar apa Saiful Jamil melakukan itu, disitu ada laki-laki kerja, asisten, sopir dan semuanya ganteng-ganteng. Ada namanya, Yusuf ,Apri ada Amin itu ganteng semua," katanya di depan Mapolsek Kelapa Gading.
Sholeh mengatakan telah menanyakan kepada semua pegawai apakah pernah digoda atau dirayu adiknya. Sholeh mengatakan sambil bersumpah mereka tidak pernah dicolek Saipul. Sementara apabila dibandingkan dari segi rupa menurut Sholeh, pegawai Saipul lebih bertampang daripada DS yang membuat pengaduan ke Polisi.
"Andai kata opini itu benar yang dibangun opini itu benar, saya tanyakan kepada mereka, pernah kah selama tinggal di sini, dipegang-pegang oleh Saipul Jamil, jawabnya enggak pernah. Pernah enggak dioral, enggak pernah Demi Allah, begitu pernyataannya, kalau benar begitu (homo) pasti milih yang ganteng dong," paparnya.
Ditahan di Polsek kelapa Gading Rumah Saipul Sepi
Rumah minimalis di Gading Indah Utara VI, pegangsaan II, kelapa Gading, Jakarta utara tampak sepi. Pemiliknya Saipul jamil masih di tahan di Mapolsek Kelapa Gading.
Pagar besi setinggi dua meter tertutup rapat. Terdapat dua mobil, yakni Toyota Velfire putih dan Sedah hitam dan dua motor matic di car pot rumah dua lantai itu.