News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hukuman Mati

Jenazah Terpidana Mati Seck Osmane Tiba di Rumah Duka St Carolus

Penulis: Yurike Budiman
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jenazah Seck Osmane tiba di ruang Bernadet, Rumah Duka St Carolus, Jumat (29/7/2016)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yurike Budiman

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jenazah terpidana mati Seck Osmane (Senegal) sudah tiba di rumah duka St Carolus, Salemba Raya, Jakarta Pusat, hari ini Jumat (29/7/2016) pukul 11.00 WIB untuk disemayamkan.

Dengan menggunakan KBM Ambulance Nopol R 9596 CB jenazah Cajetan Uchena Onyeworo Seck Osname langsung dibawa ke ruang Bernadet dengan peti jenazah berwarna cokelat.

Menurut manager rumah duka, Rentje Langkun menyatakan permintaan untuk disemayamkan ini telah dikonfirmasi kemarin sore.

Namun, ia menyebut tidak mengetahui bahwa jenazah yang akan disemayamkan merupakan jenazah dari terpidana mati yang dieksekusi di Nusakambangan, Cilacap.

"Kemarin sore, ada yang konfirmasi. Saya enggak tau (siapa yang meninggal)," jelasnya.

Sebelumnya, ia menjadi salah satu dari empat gembong narkoba yang ditembak mati di Lapangan Tunggal Panaluan, Nusa Kambangan, Cilacap, Jawa Tengah, dinihari tadi.

Ia divonis hukuman mati oleh hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 21 Juli 2004 atas kasus kepemilikan 2,4 kilogram heroin saat penggerebekan di‎ Apartemen Eksekutif Panorama nomor 806, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini