News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta

PDIP dan PKB Siap Berkoalisi Dalam Pilkada DKI

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD PDIP DKI, Bambang Dwi Hartono.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sejumlah pengurus DPD PDIP DKI Jakarta datang ke kantor DPW PKB di Jalan Murtadho, Jakarta Timur, Selasa (2/8/2016).

Kedatangan rombongan PDIP yang dipimpin Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD PDIP DKI, Bambang Dwi Hartono ini untuk menjajaki koalisi dengan PKB menghadapi Pilkada DKI yang bakal digelar Februari 2017 mendatang.

Acara yang digelar secara tertutup sekitar 30 menittersebut dihadiri Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas.

"Pertama, silahturahmi tentu ya dengan kawan-kawan, tokoh masyarakat, dan Parpol di DKI ini. Kedua, terkait agenda Pemilu DKI, tentu kita komunikasi secara intens ini harus dilakukan, untuk menyamakan pokok-pokok pikiran yang ada," kata Bambang kepada wartawan.

Bambang menyebutkan, meskipun PDIP punya 28 kursi di DPRD DKI, tapi pihaknya akan terus berkonsolidasi dengan partai-partai di Jakarta untuk menguatkan dukungan.

Menurutnya Bambang, konsolidasi dengan sejumlah partai ini diperlukan agar terjalin komunikasi yang baik antara Gubernur terpilih dengan DPRD.

Dengan demikian, penyerapan anggaran yang rendah seperti saat ini tidak terulang kembali.

Hasil pertemuan itu, keduanya sepakat membentuk koalisi besar.

"Kami sepakat berkoalisi besar. Kita bukan hanya menang, tapi juga saat menempatkan gubernur, bagaimana komunikasi dengan mitra di parlemen ini bisa baik. Hingga stabilitas itu bagus, dan penyusunan anggaran lancar," kata Bambang.

Sementara itu, Ketua DPW PKB DKI Jakarta, Hasbiallah Ilyas juga mengungkapkan hal yang sama.

"Kami tadi PDIP sudah bersepakat. Tinggal kita lihat ke depannya. Insya Allah akan membangun Jakarta lebih bagus. Kita sepakat Jakarta lebih baik dengan pemimpin yang arif dan bijaksana," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini