Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak empat orang menjadi korban ledakan diduga gas 3 kg di rumah kontrakan di Jalan Gotong Royong 11 Nomor 32 A RT/RW.007/001 Pasar Minggu, Selasa (9/8/2016) sekitar pukul 05.15 WIB.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Awi Setiyono, mengatakan akibat dari ledakan tabung gas itu penghuni kontrakan mengalami luka-luka.
Mereka yaitu, pasangan suami-istri, Sugiono (48) dan Parsih (40), serta dua anaknya, yaitu Rio dan Beni.
"Semua korban luka-luka langsung dilarikan ke RSUD Pasar Minggu," kata Awi, kepada wartawan, Selasa (9/8/2016).
Selain korban jiwa, ledakan itu mengakibatkan kerugian materil. Kerugian materil berupa bagian depan rumah kontrakan dan tembok samping kiri hancur.
Sebelumnya satu unit rumah kontrakan di Jalan Gotong Royong 11 Nomor 32 A RT/RW.007/001 Kelurahan Ragunan Kecamatan Pasar Minggu meledak, Selasa (9/8/2016) sekitar pukul 05.15 WIB.
Hasil pengecekan, olah TKP dan beberapa keterangan dari saksi-saksi ledakan diduga berasal dari tabung gas 3 kg di dapur.
Berdasarkan keterangan saksi, Agung Pundo Sasongko (30) kepada aparat kepolisian, saat saksi sedang salat Subuh mendengar suara desisan semacam gas bocor. Saksi mendengar suara penghuni menyebut gas.
Kemudian saksi langsung keluar rumah untuk belanja sayuran namun tiba-tiba terjadi ledakan. Saksi langsung berteriak meminta tolong dan meneruskan ke Polsek Pasar Minggu.