TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Isak tangis terlihat saat evakuasi korban kebakaran Apartemen Parama, Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (11/8/2016) malam.
Kepanikan para penghuni yang kebanyakan Warga Negara Asing (WNA) Tiongkok terlihat.
Beberapa penghuni sudah berhasil dievakuasi dari beberapa lantai seperti lantai 15 dan lantai 14.
Mereka langsung diperiksa di sebuah ruangan di lantai dasar sebelum dibawa menggunakan ambulans.
Satu persatu korban langsung dibawa menggunakan ambulans.
Dengan oksigen, para korban menangis ketakutan.
Hingga pukul 18.43 WIB proses pemadaman masih belangsung.
Seperti Garni (45), dia baru saja keluar dari jebakan kepulan asap hitam di unit apartemen lantai 11 A.
Istri dan keluarganya sangat panik.
Pria yang menggunakan kaus berwarna putih itu tidak bisa berkata-kata banyak.
"Ambulans mana, ini baru selesai terjebak di atas," ucap seorang perempuan yang tidak diketahui identitasnya.
Penulis: Bintang Pradewo