TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua KPUD DKI Jakarta Sumarno memastikan Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni akan menyambangi KPUD hari ini untuk mendaftarkan diri sebagai pasangan calon gubernur DKI Jakarta
"Kemungkinan dua pasang (yang mendaftar). Kalau yang di Cikeas kan sudah jelas ya, Pak Agus dan Bu Sylvi. Dari Gerindra dan PKS belum," kata Sumarno saat ditemui di Gedung KPUD DKI Jakarta, Salemba, Jakarta Pusat, Jumat (23/9/2016) pagi.
Ia mengakui pihaknya sudah mendapat sejumlah konfirmasi sejak tadi malam.
"Ada sejumlah konfirmasi tadi malam dan tadi pagi bahwa hari ini akan ada yang daftar antara setelah Salat Jumat sampai sebelum jam penutupan pendaftaran," ujarnya.
Berdasarkan konfirmasi yang didapatnya, ada empat partai yang akan datang ke KPUD di hari terakhir pendaftaran cagub dan cawagub DKI hari ini.
"Partai Gerindra, PPP, Demokrat, PKS, konfirmasi mau datang kemari. Siapa yang mau diusung, kita belum tahu," tuturnya.
Untuk diketahui, rencananya Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni akan mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta ke KPUD DKI Jakarta, Jumat (23/9/2016) sekitar pukul 19.00 WIB.
Sedangkan koalisi Gerindra dan PKS akan mengumumkan calon mereka pada jam 2 sore nanti. Kemungkinan dua partai itu mengusung Sandiaga Uno-Anies Baswedan.(*)