Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - isak tanggis anggota Sanggar Ciliwung pecah saat bangunan tempatnya berkumpul di Bukit Duri, Jakarta Selatan, Rabu (28/9/2016) dibongkar petugas.
Pantauan Tribunnews.com, dengan membunyikan alat musik perkusi, para anggota Sanggar Ciliwung pasrah bangunan yang mereka gunakan sebagai tempat berkumpul diratakan oleh alat berat.
Dengan membentangkan spandung berukuran 2x1 meter bertuliskan "Pak Jokowi Mana Janjimu" terus mereka bentangkan.
Mengenakan kaos warna putih dan ikat kepala berawarna merah putih, beberapa anggota sanggar Ciliwung tampak menetekan air mata.
"Ini tempat gue tidur dan kumpul bareng, kenapa mesti dihancurin," ucap salah satu anggota sambil tersedu menangis.
Tak hanya itu, beberapa warga sekitar yang menonton pun tak luput dari suasana haru ketika pembongkaran sanggar Ciliwung berlangsung.
Sebagai informasi, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membongkar pemukiman penduduk di kawasan Bukit Duri, Jakarta Selatan.
Pembongkaran dilakukan guna menormalisasi sungai ciliwung.
Hingga pukul 10.00 WIB pembongran terus dilakukan. Pembongkran kali ini mencakup RW 10,11 dan 12, Bukit Duri, Jakarta Selatan.