Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau
TRIBUNNEWS.COM, BEIJING-- Kabin pesawat antariksa Shenzhou ke-11 berhasil mendarat di bagian tengah Mongolia Dalam, Sabtu (19/11/2016) pukul 13:59 waktu setempat.
Kantor berita Tiongkok, Xinhua melaporkan, astronot Tiongkok Jing Haipeng dan Chen Dong yang menjalankan tugas penerbagan baik kondisi fisiknya.
Tugas penerbangan Tiangong II dan pesawat antariksa berawak Shenzhou ke-11 mencapai sukses penuh.
Komite Sentral PKT, Dewan Negara dan Komisi Militer Komite Sentral PKT mengirim kawat ucapan selamat.
Wakil PM Zhang Gaoli di pusat komando proyek penerbangan antariksa Tiongkok melihat siaran langsung kembalinya pesawat antariksa dan membaca kawat ucapan selamat. (XINHUA/China Radio International)