Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Puluhan mahasiswa yang menamakan diri Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) menggelar aksi cap tangan merah di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, Minggu (27/11/2016).
Unjuk rasa tersebut sebagai simbol pernyataan antikorupsi. Selain mengajak masyarakat untuk mendukung gerakan-gerakan antikorupsi melalui cap tangan dengan tinta merah di sebuah spanduk putih, mereka juga mengajak masyarakat melakukan Mannequin Challenge.
Beberapa penikmat hari bebas kendaraan bermotor yang melintas di Bundaran HI, rela untuk melakukan cap tangan merah dan melakukan Mannequin Challenge.
Menurut Koordinator Deklarasi Antikorupsi, Panji Sahid, acara digelar untuk mengajak masyarakat untuk mendukung gerakan-gerakan antikorupsi, karena menurutnya, korupsi telah memrusak tatanan moral dan kadilan.
"Sebetulnya kenapa kita pilih topik antikorupsi itu sendiri? Karena di tahun ini, BEM Universitas Indonesia 2016 itu mengambil topik korupsi, sebagai tema besar dari BEM UI," kata Panji Sahid.
"Kenapa dicap merah di sini? Ini menandakan partisipasi. Kami mengajak warga/rakyat untuk berpartisipasi sekaligus membuktikan, bahwa rakyat Indonesia itu nggak apatis terhadap perjuangan melawan korupsi," tambah Panji Sahid. (*)